LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO - Usai menjalani MotoGP Indonesia di sirkuit Mandalika pekan lalu, kini race beralih ke MotoGP Australia di Sirkuit Philip Island.
MotoGP Australia 2023 sendiri akan dilangsungkan pada Jumat-Minggu, 20-22 Oktober 2023.
Pada MotoGP Mandalika, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) berhasil menjadi juara dan naik ke posisi teratas klasemen MotoGP 2023.
Sementara Jorge Martin (Prima Pramac Ducati) akan kembali menjadi pesaing utamanya di MotoGP Australia 2023.
BACA JUGA:Liga 1: Jadwal, Live TV & Update Klasemen, MENANTI DUEL BALI UNITED VS PERSEBAYA SURABAYA
Jorge Martin, di pagelaran Grand Prix Indonesia yang berlangsung pekan lalu, sempat mengambil alih klasemen setelah memenangi Sprint Race pada Sabtu (14/10).
Namun Sayangnya, di sesi main race, pembalap asal Spanyol tersebut harus terjatuh saat memimpin balapan. Otomatis, Martin gagal menambah poin.
Oleh sebab itu, Francesco Bagnaia yang juga merupakan juara bertahan MotoGP saat ini memimpin klasemen MotoGP 2023 dengan mengumpulkan 346 poin.
Pecco unggul 18 poin dari Martin di posisi 2, serta 83 poin Marco Bezzecchi (Mooney VR46) yang memiliki 283 poin di peringkat 3.
BACA JUGA:Inggris bungkam Italia, Ukraina atasi Malta, Denmark susah payah atasi San Marino
Jadwal MotoGP Australia 2023:
Francesco Bagnaia mengaku lebih percaya diri setelah memenangi Grand Prix Mandalika. Oleh sebab itu, dia bertekad untuk melanjutkan laju positifnya di MotoGP Australia
"Kemenangan di Grand Prix Indonesia berarti banyak hal. Sejujurnya, sejak memenangi Grand Prix Barcelona, penampilan saya tidak terlalu bagus dan semua berjalan cukup sulit," kata Francesco Bagnaia, dikutip dari Crash.net.
Pecco Bagnaia mengaku sudah sepenuhnya siap menghadapi MotoGP Australia 2023. Terlebih, pembalap 26 tahun tersebut menginginkan gelar back to back champion yang terakhir kali dilakukan Marc Marquez, pada MotoGP 2018 dan 2019.
Di sisi lain Pecco juga tetap memperhitungkan rival-rivalnya seperti Jorge Martin dan Marco Bezzecchi yang masih memiliki peluang besar menjadi juara dunia MotoGP 2023. Dengan balapan menyisakan 5 seri lagi, setiap poin bakal penting untuk setiap pembalap.