Tambahkan beberapa tetes minyak jarak untuk membantu mempertahankan kelembapan.
Lalu diamkan lidah buaya selama 30 menit, setelah itu bilas dengan air bersih.
2. Mengontrol sebum berlebih pada rambut dan kulit kepala
Manfaat lidah buaya selanjutnya adalah membersihkan kulit kepala secara efektif, menghilangkan sebum (minyak) berlebih dan sisa produk rambut lainnya.
BACA JUGA:6 Tips Ampuh Mengatasi Gatal pada Kulit, Menggunakan Gel Lidah Buaya Hingga Minum Obat
Fakta ini dipublikasikan dalam Brazilian Journal of Microbiology yang mengatakan bahwa bahan-bahan alami dalam lidah buaya tidak merusak folikel rambut.
Cara menggunakannya pun hanya campurkan satu sendok teh gel lidah buaya dengan beberapa tetes air lemon dan oleskan ke seluruh kulit kepala kamu.
Kemudian, diamkan selama kurang lebih 10-15 menit lalu bilas dengan sampo.
3. Memperkuat dan merevitalisasi rambut
BACA JUGA:Kamu Perlu tahu, Ini 3 Cara Glowing Gunakan Lidah Buaya
Kandungan vitamin A, C, E dan B12 serta asam folat di dalam tanaman lidah buaya dipercaya bisa membantu mencegah kerontokan rambut dan mendorong pertumbuhan rambut yang sehat.
Lidah buaya juga membersihkan kulit kepala, memungkinkan lebih banyak nutrisi untuk menembus folikel rambut, membantu rambut tumbuh lebih cepat dan lebih efisien.
Enzim proteolitik yang ditemukan dalam lidah buaya juga membantu meregenerasi sel-sel kulit kepala yang mati.
4. Menjaga kesehatan rambut
BACA JUGA:Sederet Manfaat Lidah Buaya untuk Wajah Glowing, No 4 Nggak Nyangka
Manfaat lidah buaya lainnya yaitu seperti yang sudah dijelaskan dalam International Journal of Natural Therapeutics.