Yuk Ajak Keluarga Buka Puasa Menu All You Can Eat di WE Hotel Lubuk Linggau

Sumfuneo Resto We Hotel Lubuklinggau. -Foto: Mukmin-Linggau Pos
KORANLINGGAUPOS.ID - Bulan Ramadan selalu menjadi momen istimewa bagi banyak orang untuk berkumpul bersama keluarga, teman, dan kolega.
Salah satu tradisi yang paling dinanti adalah berbuka puasa bersama atau bukber.
Menyambut bulan suci Ramadan, We Hotel Lubuklinggau menghadirkan promo menarik bertajuk "Ramadhan Gemilang" yang menawarkan paket berbuka puasa All You Can Eat dengan menu istimewa khas Nusantara.
General Manager We Hotel Lubuklinggau, Wietha Suwita, menyampaikan bahwa pihaknya ingin memberikan pengalaman berbuka puasa yang berkesan bagi masyarakat dengan menghadirkan sajian lezat serta suasana yang nyaman dan hangat.
BACA JUGA:Promo Mantap dari WE Hotel Lubuk Linggau, Makan Lezat dengan Harga Hemat
BACA JUGA:Sambut Hari Valentine 2025, WE Hotel Lubuk Linggau Hadirkan Promo Eksklusif
“Kami hadir dengan menu spesial Ramadhan Gemilang, menyajikan hidangan khas Ramadan yang menggugah selera hanya dengan harga Rp 105.000,” ungkapnya.
Dengan harga tersebut, para pengunjung dapat menikmati berbagai pilihan menu, mulai dari makanan pembuka, makanan utama, aneka takjil yang beragam, hingga makanan penutup.
Berbagai hidangan khas Nusantara yang disajikan dijamin akan memanjakan lidah para tamu yang datang berbuka puasa di hotel ini.
Selain promo berbuka puasa, We Hotel Lubuklinggau juga menghadirkan penawaran spesial bagi tamu yang ingin menginap selama bulan Ramadan.
BACA JUGA: Promo Nasi Bakul di We Hotel Lubuk Linggau
BACA JUGA:WE Hotel Lubuk Linggau Geber Promo “KEJAR KEJARAN”
Melalui promo "Ramadhan Deal Package", para tamu dapat menikmati pengalaman menginap yang nyaman hanya dengan Rp 478.000.
Harga tersebut sudah termasuk sahur dan berbuka untuk dua orang, menjadikan hotel ini pilihan ideal bagi mereka yang ingin merasakan suasana Ramadan dengan fasilitas lengkap.