6 Khasiat Lidah Buaya Untuk Kesehatan Manusia
6 Khasiat Lidah Buaya Untuk Kesehatan Manusia-tangkap layar-
KORANLINGGAUPOS.ID - Lidah buaya adalah salah satu tanaman serba guna, spesies tumbuhan dengan daun berdaging tebal.
Lidah buaya merupakan tanaman liar yang berasal dari Jazirah Arab dan menyebar di belahan dunia.
Lidah buaya juga banyak dibudidayakan oleh petani untuk pengobatan dan juga tanaman hias di rumah anda.
Lidah buaya juga bisa dijumpai didalam produk seperti minuman, saleb untuk kulit, dan kosmetik.
BACA JUGA:Ini Manfaat EGM Aren HNI, Susu Kambing Etawa Berpadu Gula Aren
Dikutip KORANLINGGAUPOS.ID dari berbagai sumber berikut manfaat dari lidah buaya.
1. Menghaluskan Kulit Wajah
Lidah buaya juga bisa membuat kulit wajah menjadi halus, karena lidah buaya mempunyai kemampuan mempercepat pembelahan sel-sel yang ada pada kulit wajah.
Dan juga lidah buaya bisa bisa mengangkat sel-sel kulit mati dan mengantikan dengan kulit baru.
BACA JUGA:3 Efek Samping Minuman Kolagen Yang Wajib Diwaspadai, Bisa Kena Batu Ginjal
2. Meredakan Peradangan
Khasiat selanjutnya dari lidah buaya adalah dapat meredakan peradangan, karena lidah buaya memiliki sifat radang dan antimikroba.
Peradangan seperti iritasi, jerawat, eksim dan psoriasis.
Bukan hanya itu senyawa kandungan polifenol bisa menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.