3 Efek Samping Minuman Kolagen Yang Wajib Diwaspadai, Bisa Kena Batu Ginjal

Efek samping dari minuman kolagen yang harus diwaspadai. -Ilustrasi-Tangkapan Layar

KORANLINGGAUPOS.ID - Minuman kolagen kini tengah menjadi incaran semua orang, apalagi dengan mengonsumsi minuman ini dapat membuat kulit menjadi cerah dan sehat.

Namun tahukah Anda, di balik manfaatnya yang banyak, minuman kolagen ini juga memiliki efek samping yang wajib diwaspadai lho.

Lalu, apa efek samping yang bisa terjadi saat kita mengonsumsi minuman kolagen dengan takaran yang salah?

Berikut ini, 3 efek samping minuman kolagen yang wajib diwaspadai yaitu :

BACA JUGA:5 Manfaat Kolagen Untuk Melembapkan Dan Mengencangkan Kulit, Bikin Tetap Awet Muda

1. Gangguan pencernaan.

Salah satu efek samping minuman kolagen yang wajib diwaspadai adalah gangguan pencernaan.

Hal ini bisa terjadi jika Anda mengonsumsi minuman kolagen ini secara berlebihan.

Zat biotin yang terkandung di dalam minuman kolagen ini bisa memicu terjadinya perut kembung, diare, serta sembelit, apabila dikonsumsi terlalu banyak.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Suplemen Kolagen Terbaik 2024 Untuk Meremajakan Dan Mencerahkan Kulit Agar Terlihat Awet Muda

2. Alergi.

Efek samping dari minuman kolagen selanjutnya yang wajib diwaspadai adalah alergi.

Minuman kolagen terdiri dari berbagai jenis, bahkan ada yang terbuat dari ikan, telur dan lainnya yang bisa menyebabkan beberapa orang menjadi alergi.

Sebuah penelitian Journal of Allergy and Clinical Immunology pada tahun 2021 mengungkapkan bahwa seseorang yang memiliki alergi terhadap seafood akan cenderung lebih sensitif jika mengonsumsi kolagen.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan