LUBULINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Usaha dibidang properti di Kota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) semakin menggeliat.
Salah satunya Jumat 8 Maret 2024 satu pengembang kembali membangun perumahan subsidi di Lubuklinggau.
Lokasinya di Jalan Mustar Aman, Kelurahan Perumnas Rahma, Kecamatan Lubuklinggau Selatan I Jumat 8 Maret 2024.
Pengembang dari PT Aldires Jaya Perkasa yang mengembangkan perumahan yang diberi nama Modern Hill Residence.
BACA JUGA:200 Warga di Lubuklinggau Bakal Dapat Bantuan Bedah Rumah 2024, ini Kriterianya
Peletakan batu pertamanya dilakukan kemarin oleh Pj Wali Kota Lubuklinggau H Trisko Defriyansa diwakili Asisten 1 H Kahlan Bahar, yang disaksikan Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim) Kota Lubuklinggau Rio, Camat Lubuklinggau Selatan 1, Perwakilan Polsek Lubuklinggau Selatan, Lurah Perumnas Rahma, dan sejumlah masyarakat.
Saat diwawancarai KORANLINGGAUPOS.ID, Jumat 8 Maret 2024, Direktur PT Aldires Jaya Perkasa Khoirul Nurakrom menyampaikan dengan pesatnya perkembangan properti di Sumatera Selatan (Selatan) maka ia memantapkan diri untuk membangun perumahan juga di Kota Lubuklinggau.
Sebelumnya PT Aldires Jaya Perkasa yang telah tergabung dalam organisasi Pengembangan Indonesia (PI) telah sukses membangun perumahan di Palembang, Sekayu Musi Banyuasin dan Panukal Abab Lematang Ilir (PALI).
"Kita memilih Perumnas Rahma untuk bangun properti kami sudah 3 bulan cek lokasi dimana pusat Kota Lubuklinggau, dan di Kelurahan Perumnas Rahma inilah yang sebagian pejabat Kota Lubuklinggau bilang kepada saya akan jadi pusat kota nantinya," ungkap Khoirul yang merupakan warga Kota Palembang ini.
Untuk tahap awal, akan ada 75 unit rumah yang akan dibangun di Jalan Mustar Aman, Kelurahan Perumnas Rahma dengan tipe 36 atau perumahan subsidi dengan harga cash Rp 160 jutaan, dan ini bisa juga kredit melalui bank dengan uang muka Rp 500 ribu dengan free semua biaya sampai terima kunci.
Untuk tenor kredit sampai 15 tahun dengan per bulan Rp 1,2 jutaan, dan untuk perumahan ini bebas baik ASN, BUMN, PPPK, Swasta, Pedagang dan lain-lain. Seperti syaratnya KK, KTP, SK terakhir kalau ASN dan PPK, slip gaji tiga bulan terakhir bagi kerja swasta.
Dengan fasilitas umum seperti mushola, taman, tempat pembuangan sampah, listrik, PDAM, dan banyak lainnya,” jelas Khoirul Nurakrom.
Keunggulan Modern Hill Residence, kata Khoirul Nurakrom, dari segi rumah mengandalkan kualitas dengan menggunakan pondasi batu kali, beton bertulang dinding batako, besi yang diambil bagus, keramik, WC, daun jendela kayu kelas III, baja ringan, PLN 1300 Watt, genteng material polos, PVC standar yang nantinya masyarakat akan betah dan percaya diri mengambil perumahan ini.
BACA JUGA:Salad Buah dari Rumah Salad Lubuklinggau Memang Bikin Ketagihan