Manchester United yang kini tak lagi berkompetisi di Eropa demi tampil maksimal di Piala FA dapat memanfaatkan kesempatan untuk memulihkan skuad.
Erik ten Hag, pelatih MU menyatakan pihaknya mendapatkan tambahan amunisi karena pasca melewatkan beberapa laga Rasmus Hojlund telah kembali ikut latihan dan juga Aaron Wan Bissaka dan Harry Maguire.
Meski demikian ketika melawan Liverpool sang manajer tidak menggaransi mereka langsung turun ke atas lapangan.
Di lain sisi, Liverpool tengah menjalani jadwal yang sangat padat.
Klub asal Merseyside itu pada tengah pekan masih berkompetisi di Liga Eropa dan juga memiliki sejumlah lubang di berbagi sektor.
Pemain Alisson, Diogo Jota, Curtis Jones, Joel Matip, serta Trent Alexander-arnold yang merupakan pilar kunci masih absen sementara kondisi Ibrahima Konate masih diragukan.
Liverpool masih dapat menunjukan kualitasnya meski beberapa pemain diterpa badai cedera.
Di laga terbaru, skuad The Reds itu melumat Sparta Praha dalam leg 2 Liga Eropa 2023/2024 lewat skor 6-1.
Raihan kemenangan tersebut sekaligus memulai misi kebangkitan pasca ditahan seri oleh Manchester City dengan skor 1-1.
Jurgen Klopp, pelatih Liverpool, enggan jemawa meski mencatatkan tren apik.
BACA JUGA:LaLiga: Prediksi Osasuna vs Real Madrid, H2H, Tayang Live di Mana?
Selalu menjadi tantangan sulit bagi skuad asuhannya kala meladeni perlawanan Manchester United.
Namun, Klopp dalam duel nanti bertekad menjaga marwah tim asuhannya.
Kontra United, Klopp sejatinya mencatatkan rekor bagus dengan raihan 7 kemenangan, 8 hasil seri, dan 4 kali kalah.
The Reds pernah menggasak The Red Devils 7 gol tanpa balas pada gelaran Liga Inggris 2022/2023.