Honda Segera Rilis New Honda Beat 150, Berikut Spesifikasi dan Keunggulannya

Rabu 10 Apr 2024 - 17:00 WIB
Reporter : APRIYADI
Editor : SULIS

KORANLINGGAUPOS.ID  - Siapa yang tidak kenal Honda metic jenis beat. Motor satu ini sangat digandrungi kaum hawa baik muda maupun tua.

Honda Beat sangat tenar, bahkan digadang-gadang salah satu motor yang paling laris  di Indonesia.

Penyuka Honda Beat ini tidak hanya kaum hawa, untuk dikota juga disukai kaum pemuda karena Honda Beat simple dibawa.

Sebelumnya Honda Beat ini keluar dengan 125 CC berbagai jenis dan model yang telah dilaunching. Baik baru maupun Honda Beat second, selalu dicari para konsumen dengan harga yang bervariasi.

Jadi dilansir KORANLINGGAUPOS.ID dari laman otoinfo.com bahwa Honda Beat 150 Tahun 2024 akan menjadi inovasi terbaru dari pabrikan otomotif Honda yang telah lama dikenal sebagai pemimpin pasar di Indonesia.

BACA JUGA:Intip Spesifikasi Nokia Venom Max 5G, Hp Nokia Terbaru 2024 yang Punya Desain Super Elegan dan Mewah

Jadi ini membahas secara rinci mengenai penampakan, spesifikasi, dan harapan seputar motor matic sporty ini yang rencananya akan dirilis pada tahun 2024. Simak informasi selengkapnya mengenai New Honda Beat 150 ini, yang telah menjadi bahan perbincangan di berbagai media sosial dan komunitas otomotif

Honda Beat 150 yang akan dirilis pada tahun 2024 telah menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta otomotif. Berdasarkan yang telah beredar di media sosial, motor ini diperkirakan memiliki desain yang lebih canggih  yang mungkin merupakan masalah yang dihadapi generasi sebelumnya.

Sejak Honda merilis New Vario 160 sebagai pengganti Vario 150, pasar otomotif Indonesia belum melihat adanya motor matic sporty berkapasitas 150 cc.  Langkah ini diperkirakan diambil oleh Honda untuk mengisi segmen skutik sporty 150 cc, selain dari Honda ADV yang lebih fokus pada segmen petualangan atau adventure.

Dari segi desain, New Honda Beat 150 ini memiliki tampilan yang sporty dan ramping, dengan sedikit perbedaan dimensi yang lebih tinggi dan besar dibandingkan dengan versi sebelumnya.

BACA JUGA:Raja Hp Kembali Menggila! Nokia Oxygen Ultra 5G Hadirkan RAM 16GB Harganya Murah Banget?

Lalu dari segi lampu depan terlihat lebih futuristik dan sporty, sementara tambahan pada bodi motor membuatnya terlihat lebih agresif dengan lekukan-lekukan yang lebih menonjol. Dengan desain yang menawan ini, Honda Beat 150 2024 diyakini akan menjadi daya tarik utama di pasar otomotif Indonesia.

Kalau ditanya untuk spesifikasi mesinnya  salah satu aspek yang selalu dinantikan oleh penggemar otomotif adalah spesifikasi mesin. 

Berdasarkan informasi yang tersedia, Honda Beat 150 2024 kemungkinan akan menggunakan mesin ESP 150, mirip dengan mesin yang digunakan pada Honda Vario sebelumnya. 

Berarti motor ini akan memiliki performa yang mengesankan, cocok untuk pengendara yang menginginkan kecepatan dan keandalan menunggu pengumuman resmi dari Honda mengenai peluncuran New Honda Beat 150 di pasar otomotif Indonesia.

Kategori :