LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Menari dapat membangun rasa percaya diri saat anak belajar mengekspresikan diri dan emosinya melalui gerakan.
Anak-anak yang rutin menari cenderung memiliki citra tubuh yang positif dan hubungan yang sehat dengan tubuhnya.
Dimana, menari memerlukan banyak aktivitas fisik, sehingga membantu meningkatkan kesehatan jantung, dan daya tahan tubuh.
Anak yang menari pasti akan menampilkan tarian yang dibawakannya dihadapan banyak orang, sehingga diperlukan tingkat rasa percaya diri pada diri anak, hal ini sangat baik bagi anak dalam menumbuhkan jiwa percaya diri.
BACA JUGA:Catat, ini Berbagai Manfaat Anak Ekskul Pramuka
Dengan belajar menari, anak juga diajarkan kerjasama dan berinteraksi dengan teman lainnya.
Dalam menari terjalin komunikasi dengan teman yang lain, sehingga anak menjadi akrab satu sama lain.
Dimana, anak usia dini sedang mengalami masa emas pertumbuhan dan perkembangan.
Anak-anak dengan rentang usia 0 hingga 6 tahun sedang mengalami perkembangan fisik (koordinasi motorik halus dan kasar), kecerdasan, sosio-emosional, bahasa dan komunikasi yang baik, sesuai tahapan perkembangan usianya. Untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan dengan baik, perlu didukung dengan kegiatan-kegiatan yang tepat.
BACA JUGA:Terbaru, Pramuka Tetap jadi Ekskul yang Wajib Disediakan Sekolah
"Saat anak menari, mereka belajar mengendalikan gerakan tubuh dan meningkatkan kelenturan tubuhnya. Jadi, tubuh anak bisa lentur, sehat, dan postur tubuhnya menjadi lebih baik dibandingkan yang tidak menari," Ungkap Hj Dahniar selaku Kepala SDN 29 Lubuklinggau kepada KORANLINGGAUPOS.ID, 19 April 2024.
Pengajaran tari memberikan banyak manfaat bagi tumbuh kembang anak, seperti mengajarkan anak mengkoordinasikan gerakan motorik antara tangan, kaki dan badan seirama dengan alunan musik lagu.
Selain itu, menari adalah cara yang menyenangkan dan menarik bagi anak-anak untuk tetap aktif, yang dapat membantu mencegah obesitas pada masa kanak-kanak dan masalah kesehatan terkait lainnya.
"Tari juga bermanfaat bagi perkembangan kognitif dan emosional anak. Saat anak menari, mereka harus mengingat koreografinya yang dapat membantu meningkatkan kemampuan ingatan anak," lanjutnya.
BACA JUGA:SMP Putra Putri Bangsa Lubuklinggau Punya Ekskul Robotik