Yoppy Karim Berpotensi Menang Pilkada Lubuklinggau, Hasil Survei Elektabilitas Peringkat 1
H Rachmat Hidayat atau Yoppy Karim-Foto : Dokumen -Linggau Pos
Meskipun, Yoppy Karim sebagai Ketua Partai Nasdem Lubuklinggau, tetapi pemilih partai-partai politik lainya lebih banyak menjatuhkan pilihannya kepada Yoppy Karim.
BACA JUGA:Serius Maju di Pilkada Lubuklinggau, Yoppy Kembalikan Formulir Pendaftaran ke PKB
Sebaran rata-rata pemilih partai politik yang menjatuhkan pilihannya pada Yoppy Karim berkisar 45%-60%.
Artinya, sosok atau figur Yoppy Karim yang bagus dimata pemilih partai-partai politik sangat baik.
Tidak ada resistensi yang cukup kuat dari pemilih partai politik lainnya untuk memilih Yoppy Karim.
"Terakhir, uji simulasi tiga nama calon juga kita lakukan untuk mengetahui kemantapan pemilih. Misalnya, Yoppy Karim ( 41,6. %), Sulaiman Kohar (22 %), Rustam Effendi (13,6 %) dan masaa yang belum menentukan pilihan ( 22,8 %).Uji simulasi lainnya, Yoppy Karim ( 46,2 %), Rodi Wijaya ( 21,6%), Imam Senen (5,8 %) dan masaa yang belum menentukan pilihan (26,4%). Bahkan pada uji simulasi dua nama, Yoppy Karim tetap unggul dan keunggulan tersebut angkanya signifikan. Jadi ada konsistensi pemilih kuat (massive) Yoppy Karim dalam menjatuhkan pilihannya. Kalau waktu surveinya tidak jauh berbeda dan metodologinya sama, dipastikan hasil survei dari lembaga manapun tidak akan jauh berbeda," tegas mantan auditor survei Capres partai Demokrat ini.
BACA JUGA:Siap Bertarung di Pilkada 2024, Yoppy Karim Sudah Ambil 5 Formulir Pendaftaran di 5 Parpol
Survei LKPI digelar pertengahan 25 April-4 Mei 2024 dengan mengambil sampel 440 responden (44 kelurahan) yang tersebar secara proporsional di seluruh Kota Lubuklinggau.
Tingkat kesalahan (marjin of error) +/-5 % dengan selang kepercayaan 95 %.
Metode pengambilan data multistage random sampling dan wawancara menggunakan kuisioner serta peneliti lapangan semua mahasiswa dari Kota Palembang.
Sementara berkaitan dengan hasil survei ini Yoppy Karim mengaku semakin mantap untuk maju ke Pilkada Kota Lubuklinggau.
"Alhamdulilah kita diperingkat pertama. Dengan hasil survei ini kami makin mantap untuk maju sebagai Calon Walikota Lubuklinggau. Kita akan melakukan paparan ke DPP terkait dari hasil survei ini. Untuk hasil akhir seperti menentukan pasangan dan langkah kedepan kita serahkan semuanya ke DPP. Sebagai kader partai, kita akan taat dengan instruksi partai. Termasuk pasangan ya kita serahkan ke DPP," tegasnya.
Namun terkait pasangan, Yoppy Karim yang diketahui seorang birokrat sebelumnya berharap dan berkeinginan mendapat pendamping.
"Secara pribadi terkait pasangan karena saya pengalaman dibirokrasi aktifnya hanya 10 tahun, maka saya berharap yang mendampingi dari tokoh birokrat. Ini harapan saya," ungkap Yoppy.