Kabar Gembira, Bakal Dibuka Kampus STAI Ar-Risalah Lubuklinggau
Kabar dibukanya STAI Ar-Risalah disampaikan pada momen Wisuda dan Haflah SMA Ar-Risalah di Auditorium Putra Sohe, Sabtu 18 Mei 2024.-Foto : Dokumen -SMA Ar-Risalah Lubuklinggau
LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Pesantren Modern Ar-Risalah menjadi salah satu pondok pesantren terbaik di Kota Lubuklinggau.
Letak pesantren ini sangat strategis di pusat kota, yakni di Jl Lapter Silampari, Kelurahan Air Kuti, Kecamatan Lubuklinggau Timur 1.
Lembaga yang kini dipimpin KH Moch Atiq Fahmi, Lc, M.Ag itu didirikan Abah DR (HC) KH Syaiful Hadi Maafi, BA.
Dikutip KORANLINGGAUPOS.ID dari laman resmi www.arrisalahlubuklinggau.com, nama Ar-Risalah diambil dari ’Risalah Rosulillah’, yang berarti misi kebenaran.
Sebagaimana yang dijelaskan Abah Haji Syaiful Hadi, nama Ar Risalah merupakan hasil istikhoroh dan dipintakan pendapat pada guru-guru pendiri di Banten.
Keberadaan Ar risalah juga tidak lepas dari dukungan para pejuang Allah lainnya, di antaranya Bapak H. Nang Ali Solihin, SH yang saat itu menjadi Bupati Musi Rawas yang memberikan kemudahan melalui kebijakannya untuk berdirinya Pesantren Modern Ar Risalah.
Selain itu seorang pengusaha muslim berasal dari Cirebon, Bapak H. Ahmad Effendi, dengan sebagian hartanya juga ikut mewujudkan beberapa hektar tanah sebagai lahan pembangunan Pesantren Modern Ar Risalah.
Pesantren Modern Ar Risalah Lubuklinggau ini diresmikan oleh Bupati Musi Rawas, H. Nang Ali Solichin, SH pada Senin 18 April 1994 M, bertepatan dengan 7 Dzulqo’dah 1414 H.
Setelah Tahun 2007, Pesantren Modern Ar-Risalah menambahkan program pendidikan yang menyentuh pendidikan anak usia dini yang dikenal dengan PAUD Unggulan Ar-Risalah dan pendidikan dasar yang dikenal dengan SDIQ Ar-Risalah.
Pesantren Modern Ar-Risalah yang dikelola oleh Yayasan Pesantren Modern Ar-Risalah Lubuklinggau.
Pesantren Modern Ar-Risalah memiliki lima jenjang pendidikan formal dan non-formal.
Pertama: Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Unggulan Ar-Risalah dengan program Penitipan Anak, Play Group dan Taman Kanak-kanak, terakreditasi B, didirikan tahun 2007.