Jemaah Haji Lubuklinggau Wukuf di Arafah, Banyak Dzikir dan Doa
Ketika jemaah haji Indonesia persiapan wukuf di Arafah Sabtu 15 Juni 2024. -Foto : Dok. Eni Puji Lestari-Kontributor Haji Linggau Pos
ARAFAH, KORANLINGGAUPOS.ID – Beberapa jam menjelang wukuf di Arafah, Jemaah Haji Indonesia termasuk dari Kota Lubuklinggau, Kabupaten Musi Rawas, dan Kabupaten Muratara sudah melakukan persiapan wukuf.
“Kami Jemaah Haji konsumsi makanan yang bergizi dan istirahat yang cukup agar tetap sehat dan bugar selama menunaikan puncah haji. Pelaksanaan Wukuf mulai pukul 12.20 WAS sampai dengan menjelang maghrib Sabtu 15 Juni 2024, diisi dengan berzikir, bertahmid, berdo'a dan sholat wajib,” tutur Eni Puji Lestari Kontributor Haji KORANLINGGAUPOS.ID, Sabtu 15 Juni 2024.
Sebelumnya, tutur Eni, pukul 03.00 Waktu Arofah beberapa jam sebelum puncak haji, jemaah berdoa bersama semoga kebersamaan Arofah, ibadah Arofah dan Arofah menjadi saksi bagaimana perjuangan jama'ah haji Indonesia dan KBIHU Linggau Mura bersungguh sungguh dalam mengikuti seluruh rangkaian wajib dan rukun haji.
“Kita semua berharap semoga haji kita diterima oleh Allah dan kelak Allah kumpulkan di Yaumul Akhir dalam ampunan, keberkahan dan rahimnya amin,” tuturnya.
BACA JUGA:JCH Lubuklinggau Sudah di Arafah, Begini Kondisinya
Sementara dikutip dari rilis Kemenag RI, selama wukuf Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi menyelenggarakan khutbah wukuf dan salat berjamaah di tenda utama dan disetiap tenda jemaah yang dilaksanakan oleh para pembimbing ibadah masing-masing.
Pelaksanaan Khutbah wukuf disampaikan Habib Ali Hasan Al Bahar, Lc, MA lalu setelahnya salat berjamaah jama’ qashar Zuhur dan Asar dengan imam KH. Agus Ma'arf, Lc, MA, dilanjutkan zikir dan doa wukuf yang dipimpin oleh Habib Ibrahim Lutfi bin Ahmad Al-Attas.
Selama wukup, jemaah memang diminta memperbanyak zikir membaca talbiyah menggaungkan kalimat tauhid, dan membaca Al-Quran, lalu menyelingi zikir dengan berdoa, sebab Arafah adalah tempat mustajab atau terkabulnya doa seseorang.
Jangan lupa saat berdoa, yakini bahwa doanya selama di Arafah dikabulkan Allah dan dosanya diampuni oleh Allah SWT.
BACA JUGA:Hari ini JCH Lubuklinggau Bertolak ke Arafah
Lalu bagaimana dengan jemaah yang sakit?
Untuk jemaah yang sakit diminta bersabar dan tabah sekaligus senantiasa zikir dan doa untuk kesembuhan dengan tetap menjaga salat 5 waktu, nah jika tidak mampu salat dengan berdiri maka boleh salat sambil duduk atau berbaring di tempat tidur atau bisa dengan isyarat.
Kata Eni, seluruh jemaah diminta selalu jaga kesehatan dengan memperbanyak minum air putih makan tepat waktu tetap berada di dalam tenda minum obat yang dianjurkan dokter dan cukup istirahat.
Sabtu 15 Juni 2024 sekitar pukul 19.00 Waktu Arab Saudi, jemaah haji mulai diberangkatkan dari Arafah ke Muzdalifah. Untuk diketahui Musim Haji tahun 1445 H ini PPIH memberlakukan skema murur bagi jemaah haji selama di Muzdhalifah.