Didampingi Istri, 2 Pelaku Pembunuhan di Pasar Satelit Lubuklinggau Menyerahkan Diri

PEMBUNUHAN - Dua pelaku (pakai masker dan jaket hoodie) didampingi istri dan keluarganya menyerahkan diri karena diduga melakukan pembunuhan.-Foto : -Apri Yadi/Linggau Pos

KORANLINGGAUPOS.ID - Dua orang terduga pelaku pembunuhan di Pasar Satelit, Kelurahan Pasar Satelit, Kecamatan Lubuklinggau Utara 2, menyerahkan diri ke Polres Lubuklinggau. Keduanya yakni Ican dan Belli selaku pemilik bengkel dan anak buahnya.

Saat menyerahkan diri, mereka didampingi istri dan keluarga, Senin 24 Juni 2024 sekitar pukul 11.00 WIB.

Dihimpun KORANLINGGAUPOS.ID di lapangan kedatangan 2 terduga pelaku diterima Kapolres Lubuklinggau, AKBP Indra Arya Yudha,  Wakapolres Kompol Asep Supriandi, Kasat Reskrim AKP Hendrawan, Kabag OPS  Kompol M Yunus  Kapolsek Lubuklinggau Utara AKP Denhar, Kasi Intel Iptu Deni dan Tim Macan lainnya. 

BACA JUGA:Pelaku Percobaan Pembunuhan di Simpang Periuk Lubuklinggau Dituntut Hukuman Berat

Untuk kedua tersangka yang datang mengenakan jaket hoodie dan masker langsung dibawa ke ruang Kasat Reskrim untuk dilakukan pemeriksaan.

Istri yang mendampingi masing-masing terduga tersangka tampak menangis tak mampu menahan kesedihan atas kejadian ini. 

Saat dikonfirmasi KORANLINGGAUPOS.ID Senin 24 Juni 2024 Kapolres Lubuklinggau, AKBP Indra Arya Yudha, SIK membenarkan adanya penyerahan diri kedua terduga pelaku pembunuhan ini.

BACA JUGA:Sudah 2 Kali Kejadian, Keluarga Desak Polisi Tangkap Semua Pelaku Pembunuhan Juragan Kopi Selangit

"Untuk keduanya masih tahap pemeriksaan, bagaimana motip dan kronologis yang memicu pembunuhan tersebut, dan bagaimana cara pelaku membunuh korban" ucap Kapolres saat usai menemukan kedua pelaku dan keluarganya.

Lanjut, Kapolres kalau sudah sempurna antara perbuatan pelaku, dan saksi-saksi dilapangan, dan barang bukti baru kita sampaikan.

Di jelaskan juga kedua diduga pelaku dan korban dijelaskan masih satu dusun yakni Desa Mandi Angin, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Muratara. 

Seperti sebelumnya  Kota Lubuklinggau dihebohkan dengan ditemukan laki-laki yang berlumuran darah dengan kondisi tengkurap  di depan kios pasar. 

BACA JUGA:Kasus Pembunuhan di Terminal Atas Lubuklinggau, Kakak Tersangka Selalu Mangkir

Mayat laki-laki itu bikin heboh warga sekitar Minggu 23 Juni 2024 sekira pukul 15.00 WIB.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan