Gedung Baru ULP Muko-Muko Diresmikan, Terus Tingkatkan Pelayanan dan Keandalan Listrik

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu (UID S2JB) Adhi Herlambang-KORANLINGGAUPOS.ID-Foto : PLN UID S2JB

MUKO-MUKO, KORANLINGGAUPOS.ID - PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu (UID S2JB) meresmikan gedung baru Unit Layanan Pelanggan (ULP) Muko-Muko.

ULP PLN Muko-muko ini terletak di di Jalan R.A. Kartini, Pasar Muko-Muko, Kecamatan Kota Muko-Muko, Provinsi Bengkulu.

Kantor ULP PLN Muko-muko ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas pelayanan dan keandalan pasokan listrik.

Terkhusu bagi masyarakat Kabupaten Muko-Muko dan wilayah sekitarnya.

BACA JUGA:Penyediaan Energi Bersih di IKN dan Gerak Cepat, Menteri BUMN Apresiasi Kinerja PLN

“Sebelumnya, PLN ULP Muko-Muko beroperasi di Jalan Bandar Ratu, Kecamatan Kota Muko-Muko, Provinsi Bengkulu sejak tahun 2004," ungkap  Manager PLN Unit Layanan Pelanggan Muko-Muko, Khairul Mustafa.

Dijelaskannya, ini merupakan gedung sewa serta ini sebagai wujud optimalisasi penggunaan aset perusahaan.

Kantor ULP Muko-Muko kini pindah ke lokasi yang sebelumnya merupakan kantor PLTD (Pembangkit Listrik Tenaga Diesel). Namun saat ini sudah tidak beroperasi.” ungkapnnya.

Dengan revitalisasi aset gedung sebagai Kantor PLN ULP Muko-Muko yang lebih mudah diakses oleh masyarakat.

BACA JUGA:Pengelolaan Limbah FABA PLN Diapresiasi KLHK, Pemanfaatan Sudah Sangat Masif

PLN berharap dapat memberikan layanan yang lebih optimal kepada 69.553 pelanggannya.

Adapun wilayah yang dilayani ULP Muko-Muko meliputi Kecamatan Kota Muko-Muko, Air Dikit, Air Majunto, Air Rami, Ipuh, dan Lubuk Pinang.

Dan Malin Deman, Penarik, Pondok Suguh, Selagan Raya, Sungai Rumbai, Teramang Jaya, Teras Terunjam, V Koto, dan XIV Koto, dengan total luas wilayah kerja mencapai 740,7 km².

Peresmian gedung baru ULP PLN Muko-Muko ini sangat penting mengingat, perkembangan kelistrikan di Muko-Muko yang cukup signifikan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan