Kepala BKKBN RI Dipastikan Hadir pada Peringatan Harganas Tingkat Provinsi di Lubuklinggau

Suasana Rakor bersama persiapan peringatan Harganas tinhkat Provinsi di Ruang Cinema Lantai lima Pemkot Lubuklinggau, Rabu 3 Juli 2024.-Foto: Riena-Linggau Pos.

BACA JUGA:Lubuklinggau Kota Pertama yang Dipilih BKKBN Sumsel Sebagai Lokasi Peluncuran Layanan KB MKJP

Menurut Trisko, rangkaian acara akan diadakan di tiga titik lokasi. Pertama, untuk acara puncak dan gelar dagang  di Taman Olahraga Megang (TOM), kedua di Gedung Kesenian dan ketiga tempat penyampaian materi diadakan di Cinema Hall Kantor Wali Kota Lubuklinggau. 

“Acara puncaknya akan dihadiri 2075 orang. Mengenai penginapan akan disiapkan, termasuk home stay, rumah dinas wali kota, barak Eks Kompi serta UPT Diklat,” ungkapnya. 

Selain itu, distributor sembako juga akan dilibatkan untuk membuka bazar inflasi di acara gelar dagang. 

“Kami juga menyiapkan google from untuk memastikan jumlah kehadiran tamu undangan,” tambahnya. 

BACA JUGA:DPPKB Adakan Gerakan Pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor

Sementara Pj Sekda, H Tamri menyampaikan tema kegiatan Harganas tahun ini adalah keluarga berkualitas menuju Indonesia Emas.

Untuk acara puncak akan dipusatkan di TOM pada 18 Juli 2024 mendatang. 

Ada sejumlah program unggulan yang dilaksanakan diantaranya, bedah rumah, perbaikan sanitasi dan penyediaan air bersih keluarga beresiko stunting serta gelar pameran UPPKA dan UP2K.

Sedangkan pembukaan pameran gelar dagang dilakukan pada 17 Juli.

BACA JUGA:Kampung KB Jawa Kanan SS Masuk Verifikasi Lomba Kampung KB Tingkat Provinsi Sumsel

Usai Rakor Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi sumsel Mediheryanto didampingi Pj Wako Trisko Defriyansa memberikan bantuan kelompok UPPKA PERCANG beruo seperangkat Tabung Gas 12kg dan kompor gas. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan