Final EURO 2024: Jadwal dan Cara Nonton Online, Calon Lawan Spanyol, Inggris atau Belanda?

Timnas Spanyol berhasil lolos ke babak final EURO 2024 usai mengalahkan Prancis dengan skor akhir 2-1.-Foto: tangkapan layar-Teropongnews.com

Jalannya pertandingan final EURO 2024 dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI dan streaming Vision+.

Keberhasilan Spanyol berhasil lolos ke babak final EURO usai penantian selama 12 tahun.

Inggris atau Belanda?

Bagi Spanyol, dengan berhasil menembus babak final EURO 2024 seperti melanjutkan tradisi turnamen sebelumnya. 

BACA JUGA:Prediksi Kolombia vs Uruguay: Semifinal Copa America 2024, Tayang TV Apa? Cara Nonton Online, Memori 2011

Seringkali tim yang bisa mengalahkan Jerman sebagai tuan rumah turnamen besar, akan keluar sebagai juara.

Ini pernah dirasakan Belanda pada EURO 1988, Brasil di Piala Konfederasi 2005, hingga Italia di pertandingan Piala Dunia 2006. 

Lalu Timnas Spanyol di babak perempat final EURO 2024 lalu berhasil mengalahkan Die Mannschaft (julukan Jerman) dengan skor 1-2.

Dengan kemenangan Spanyol atas Prancis di semifinal Piala Eropa 2024 dengan skor 2-1 semakin mendekatkan La Furia Roja menasbihkan status tim tersukses di ajang EURO. 

Sampai saat ini Spanyol telah mengoleksi 3 gelar juara, dengan tambahan 1 lagi trofi akan membuat timnas Spanyol melampaui koleksi 3 gelar milik timnas Jerman.

Kini, La Furia Roja tinggal menunggu pemenang antara Belanda vs Inggris. 

Namun dari 2 calon lawan tersebut, di pertandingan final timnas Belanda-lah yang pernah berjumpa dengan Spanyol, tepatnya di partai final Piala Dunia Afrika Selatan tahun 2010 silam.

Di pertandingan tersebut, Spanyol berhasil menjadi juara dunia untuk kali pertama lewat gol tunggal Andres Iniesta. 

BACA JUGA:Kenangan Mana yang Akan Terulang? Jadwal Semifinal EURO 2024, Prediksi Inggris vs Belanda, Live TV Apa?


Timnas Inggris.-Foto: tangkapan layar-BN.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan