Oknum Mahasiswa jadi Kurir Narkoba, Kini Mendekam di Polres Lubuklinggau
Tersangka Agung Syailendra (20) yang diduga miliki narkotika jenis ekstasi yang ditangkap tim Satres Narkoba Polres Lubuklinggau.-Foto : Dokumen Satnarkoba Polres Lubuklinggau -
LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Penyalahgunaan narkotika tidak memandang status.
Kali ini menjerat oknum mahasiswa di Kota Lubuklinggau.
Diduga karena gaya hidup, oknum mahasiswa ini nekat jadi kurir narkotika jenis ektasi.
Tersangka yaitu Agung Syailendra (20), warga asal Desa Kepala Curup, Kecamatan Binduriang, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu.
BACA JUGA:Napi Lapas Narkotika Muara Beliti Diduga Kendalikan Peredaran Narkoba
Tersangka ditangkap Tim dari Satresnarkoba Polres Lubuklinggau saat melakukan transaksi narkoba dengan anggota yang menyamar menjadi pembeli (undercoverbuy) di Jalan Garuda Merah, Kelurahan Bandung Kanan, Kecamatan Lubuklinggau Barat II, Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan Sabtu, 20 Juli 2024 sekitar pukul 16.00 WIB.
Tersangka berhasil diamankan tanpa perlawanan. Dari tersangka diamankan barang bukti 20 butir ekstasi, 1 Samsung A32 dan 1 Motor Yamaha NMax BG 3130 HAF.
Saat dikonfirmasi KORANLINGGAUPOS.ID Rabu 24 Juli 2024, Kapolres Lubuklinggau AKBP Bobby Kusumawardhana melalui Kasat Narkoba IPTU Novera Nam Jaya membenarkan untuk tersangka sudah diamankan di Rutan Mapolres Lubuklinggau.
Dijelaskan Kasatnarkoba sebelumnnya petugas mendapatkan informasi adanya narkotika jenis ektasi masuk dari pelaku Agung.
BACA JUGA:Eagle Squad Satres Narkoba Polres Musi Rawas Geruduk SMPN L Sidoharjo Saat MPLS
BACA JUGA:Satresnarkoba Polres Musi Rawas Ajak Pelajar SMPN L Sidoharjo Jauhi Narkoba
Lalu petugas menyamar sebagai pembeli atau melakukan under cover buy dan meminta diantarkan 20 butir ekstasi, guna memancing para pelaku keluar.
Setelah sepakat untuk melakukan transaksi di lokasi yang telah disepakati, saat di Jalan Garuda Merah, Kelurahan Bandung Kanan, Kecamatan Lubuklinggau Barat II, sesuai dengan ciri-cirinya dan saat transaksi maka tersangka pun langsung diamankan.