Pengusaha Hotel dan Ponsel jadi Korban Lakalantas di Lubuklinggau, Polisi Sebut Ada yang Kabur
Mobil Suzuki Grand Vitara Nopol B 1664 HOH yang rusak berat usai menabrak Mobil Mitsubishi Colt Diesel Nopol BH 8975 NV pengangkut batubara, Minggu malam 28 Juli 2024. -Foto : Dokumen-Satlantas Polres Musi Rawas
KORANLINGGAUPOS.ID - Sepanjang Januari sampai dengan Juli 2024, sudah 48 kejadian kecelakaan lalu lintas (lakalantas) terjadi di wilayah hukum Kabupaten Musi Rawas.
Kapolres Musi Rawas AKBP Andi Supriadi SH, SIK, MH, melalui Kasat Lantas AKP Saharudin SH mengatakan dari 48 kejadian itu, 24 orang meninggal dunia, 9 orang luka berat dan 58 orang luka ringan.
Bagaimana dengan tahun lalu?
Satlantas Polres Musi Rawas mencatat tahun 2023 ada 93 kasus lakalantas, dengan korban meninggal dunia 37 orang, 20 luka berat dan 109 luka ringan.
BACA JUGA:Lakalantas Maut di Musi Rawas Telan Korban Pengusaha Hotel dan Pengusaha Hp di Lubuklinggau
BACA JUGA:Beberapa Pengguna Sepeda Listrik Lakalantas, ini yang Dilakukan Satlantas Polres Muba
AKP Saharudin terus berupaya memberikan pemahaman, edukasi ataupun sosialisasi kepada masyarakat untuk meningkatkan kesadaran tertib berlalulintas dijalan.
Apalagi di jalur lintas tengah, yang menghubungkan beberapa provinsi seperti Lampung, Bengkulu dan juga Jambi.
Dari perbatasan Lubuklinggau dan Muratara. Memang untuk daerah sering terjadi lakalantas dan korban pasti ada yang meninggal dunia.
Dengan itu ia mnghimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati saat berkendara dan tidak memaksakan diri, ketika kondisi tubuh kurang sehat atau ngantuk pada malam hari untuk istirahat terl bih dahulu
BACA JUGA:Siswi SMP jadi Korban Lakalantas di Lubuklinggau
BACA JUGA:Polres Lubuklinggau Mencatat 11 Orang Hilang Nyawa Akibat Lakalantas, ini Pemicunya
Gunakan sabuk pengaman untuk bermobil, untuk kendaraan roda dua gunakan helm SNI.
Seperti Minggu 28 Juli 2024 sekira pukul 23.30 WIB lakalantas maut terjadi di Jalan Lintas Sumatera Kelurahan Selangit Kecamatan Selangit Kabupaten Musi Rawas.