Usaha Camilan di Lubuklinggau Yang Bisa Menjual Ratusan Porsi Camilan

Camilan Cek fira-Foto - Gilang Andika-Linggau Pos

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Camilan merupakan makanan yang memiliki porsi yang kecil, yang sering dikonsumsi saat sedang santai.

Camilan berupa Snack sangat sering dikonsumsi oleh semua orang dan sudah menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia saat ini.

Disaat konsumsi camilan juga sangat dianjurkan untuk menunda rasa lapar baik di saat perjalanan dan saat jam makan.

Sangat banyak olahan camilan yang bisa dijumpai seperti roti, gorengan, sosis, otak-otak, cilok, siomay, dan masih banyak yang lainnya.

BACA JUGA:Maklor Zainal, Camilan Kaki Lima Yang Banyak di Serbu Anak-anak

BACA JUGA:Rekomendasi Camilan Khas Sunda di Lubuklinggau

Camilan sangat banyak digemari semua kalangan karena memiliki rasa pedas, manis, asin dan juga gurih.

Tentunya jika berkaitan dengan camilan pasti sangat identik dengan pedagang, karena dari pedagang inilah kita bisa mendapatkan bermacam-macam camilan.

Salah satu pedagang camilan yang dapat dijumpai di Kota Lubuklinggau yaitu Camilan Cek Fira.

Saat diwawancara KORANLINGGAUPOS.ID, Selasa 30 Juli 2024, Fira selaku owner mengatakan bahwa dia berjualan bermacam-macam camilan, mulai dari minuman manis, dan makanan asin, danjuga pedas.

BACA JUGA:Camilan Kekinian Zaman Now Stik Keju di Lubuklinggau Yang Banyak di Gemari

BACA JUGA:Buat Camilan Stik Coklat Keju Mudah Banget

“Untuk menu camilan yang dijual bermacam-macam mulai dari es jagung keju, es campur, ketan susu keju, bakso mercon dan pempek,”ungkap Fira.

Harganya murah meriah saja seperti es jagung keju, es campur, ketan susu, manisan buah, bakso mercon harga nya Rp 5.000 dan pempek Rp 10.000 satu porsinya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan