Pelajar SMAN 1 Lubuk Linggau Borong Prestasi Nasional

Kepala SMAN 1 Lubuk Linggau Bapak Zulkarnain, M.Pd.Mat bersama sebagian guru foto dengan siswa siswi yang meraih prestasi tingkat Nasional, usai upacara HUT RI ke-79, Sabtu 17 Agustus 2024.-Foto : Sulis-Linggau Pos

“Ini merupakan sejarah bagi kita semua bahwa Indonesia sudah punya ibukota sendiri. Dengan bangunan karya khas Indonesia. HUT RI ke-79 ini mengusung tema ‘Nusantara Baru Indonesia Maju’ mudah-mudahan jadi semangat perjuangan. Semangat kita semua untuk mensukseskan anak-anak bangsa dimasa depan. Besar harapan saya rangkaian HUT RI ke-79 yang diadakan di SMAN 1 Lubuk Linggau beberapa hari ini bisa memupuk rasa nasionalisme dan cinta tanah air Indonesia,” tutur Zulkarnain sembari lanjut membacakan amanat Menteri Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim.

Diakhir kegiatan ini, Zulkarnain juga menyerahkan penghargaan dan member ucapan selamat untuk Ibu Rismar Riansih Guru SMAN 1 Lubuk Linggau yang akan mengikuti Pertukaran Guru ke Turki.

Zulkarnain juga memberi ucapan selamat untuk siswa yang meraih Juara 2 Tingkat Nasional Kejuaraan Teakwondo Piala Kemenpora RI Teladan Open 5-7 Juli 2024 atas nama Daffa Ramadhan.

BACA JUGA:Bangga, Atlet Hand Ball SMAN 1 Lubuklinggau Masuk Tim Nasional

BACA JUGA:Hadiri Purnawiyata Siswa Kelas XII Tahun 2024, ini Pesan Penting yang Disampaikan Kepala SMAN 1 Lubuklinggau

Ucapan selamat juga diberikan kepada  siswa siswi peraih prestasi dalam KejuaraanKarate Piala Kapolri Festival National Open Karate Championship di Cibinong 26-28 Juli 2024, atas nama Rizqi Aldi Saputra Juara 1 Kumite 60 Kg Perorangan SMA Putra Tingkat Nasional dan Juara 1 Kata Perorangan SMA Putra Tingkat Nasional.

Lalu atas nama M Rafka Rahmatullah Juara 1 Kumite 60 Kg Perorangan SMA Putra Tingkat Nasional dan Juara 1 Kata Perorangan SMA Putra Tingkat Nasional.

Kemudian siswi bernama Mutiara Marzelianda Ramadhani Juara 2 Kumite 55 Kg SMA Putri Tingkat Nasional dan Juara 1 Kata Perorangan Sabuk Kuning SMA Putri Tingkat Nasional.

Penghargaan dan ucapan selamat juga diberikan kepada Aulia Fridestaty yang meraih Juara 1 Kumite 55 Kg SMA Putri Tingkat Nasional dan Juara 1 Kata Perorangan Sabuk Kuning SMA Putri Tingkat Nasional.


Suasana upacara Peringatan HUT RI ke-79 di SMAN 1 Lubuk Linggau Sabtu 17 Agustus 2024.-Foto : Sulis-Linggau Pos

BACA JUGA:Ini Nilai Plus Anak Sekolah di SMAN 1 Lubuklinggau

BACA JUGA:Keseruan Hari Guru Nasional di SMAN 1 Lubuklinggau, Launching Mars SMANSA Hingga Bikin Kejutan Istimewa

Zulkarnain berharap, prestasi yang diraih para guru dan siswa siswi SMAN 1 Lubuk Linggau ini bisa jadi motivasi dan penyemangat untuk makin gigih menggali potensi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan