Pj Wako Lubuk Linggau Instruksikan Lurah Rajin Turun ke Masyarakat Gandeng Bhabinkamtibmas dan Babinsa

Pj Wali Kota Lubuk Linggau H Trisko Defriyansa.-Foto : Riena-Linggau Pos

KORANLINGGAUPOS.ID - Pj Wali Kota Lubuk Linggau H Trisko Defriyansa intruksikan Lurah diwilayah Kota Lubuk Linggau, untuk aktif turun ke masyarakat.

Bahkan ia meminta, agar saat turun ke masyarakat, bersama-sama dengan Bhabinkamtibas dan Babinsa setempat.

Instruksi ini ia sampaikan, menyikapi kondisi akhir-akhir ini sering terjadinya kasus pembunuhan.

Selain itu juga menyikapi masuknya tahun politik, sudah mulainya tahapan Pilkada serentak 2024.

BACA JUGA:Pj Wako Ingatkan Tenaga Kerja Lokal ke Investor di Lubuk Linggau

BACA JUGA:OP Meriahkan HUT Kemerdekaan RI, Ini Harapan Pj Wako

Menurut Trisko, turun ke masyarakat langsung sangat diperlukan mengingat Kota Lubuk Linggau adalah kota heterogen.

Dimana sudah bercampur, banyaknya para pendatang berdampingan dengan penduduk asli.

“Makanya Lurah harus aktif turun ke masyarakat. Dan Lurah kalau turun jangan sendiri-sendiri, gandeng Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Kalau saat ini Lurah turun sendiri-sendiri, akan menimbulkan asumsi orang, jangan-jangan mau menggalang massa atau mau mengkondisikan si A,” ungkap Trisko dibincangi, Selasa 10 September 2024. 

Selain itu berkaitan dengan keamanan, menurut Trisko masyarakat Ketika lihat Lurahnya turun Bersama pihak kepolisian dan Kodim jadi lebih awas. 

BACA JUGA:Segera Laksanakan Lelang Jabatan di Lubuk Linggau, Ini Harapan Pj Wako

BACA JUGA:Pj Wako Lubuk Linggau Terima Penghargaan Apresiasi Pembinaan ProKlim

“Masyarakat kalau ada polisinya maka akan merasa diperhatikan dan diawasi. Dan yang terpenting

kalau Lurah sering turun bersama unsur Tripika ini, terus kerja sama dan sinergi keamanan wilayah kita terjaga, apalagi ditahun politik,” jelasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan