Beli Beras Murah di Lubuklinggau Cukup Pakai KK
KK : Untuk bisa membeli beras di Operasi Pasar Murah, warga membawa foto copy KK dan menunjukkannya pada petugas di lokasi, tepatnya Kantor Camat Lubuklinggau Utara 2, Selasa 5 Desember 2023.-Foto : Sundari / Linggau Pos-
LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.BACAKORAN.CO - Pemerintah Kota Lubuklinggau bersama Disperindag Kota Lubuklinggau, saat ini sedang melakukan kegiatan Operasi Pasar Murah (OPM).
Hari kedua, OPM Tahap 2 berlangsung di halaman kantor Camat Lubuklinggau Utara II Kelurahan Batu Urip.
Kabid Pengendalian Barang Pokok dan Penting Disperindag Kota Lubuklinggau Arwandy Andang Cahaya saat diwawancara wartawati Harian Pagi Linggau Pos, Selasa (5/12/2023) mengungkapkan bahwa OPM yang dilakukan sebagaimana di kecamatan-kecamatan lain.
Disperindag menghadirkan 10 distributor bahan pangan pokok, mulai dari beras, minyak sayur, gula, bumbu dapur, berbagai macam mie instan, sabun cuci piring, dan lain sebagainya.
BACA JUGA:OP di Lubuklinggau Diserbu Warga. Sengaja Datang untuk Beli Beras
BACA JUGA:Kenaikan Harga Beras jadi Penyumbang Inflasi
BACA JUGA:Operasi Pasar Murah di Lubuklinggau, Kendalikan Harga Sembako dan Tekan Inflasi
Tetapi yang agak berbeda dari kegiatan yang sudah di lakukan di beberapa kecamatan, di Kecamatan Lubuklinggau Utara II bagi yang mau membeli beras, mereka diminta untuk membawa KK.
Hal tersebut merupakan salah satu upaya mereka untuk mengetahui apakah masyarakat tersebut benar-benar masyarakat yang ada di Lubuklinggau Utara II atau bukan, dan juga untuk mengetahui agar tidak terjadinya masyarakat yang membeli beras berulang-ulang kali, karena takutnya masyarakat yang lainnya tidak kebagian dan takutnya nanti akan mereka jual kembali.
Dalam hal ini kegiatan OPM di Kantor Camat Lubuklinggau Utara II sistem pembelian khusus bahan pangan beras, sebelum dilaksanakannya penjualan dengan pembeli, masyarakat diarahkan untuk berkumpul semua dilokasi yang ditujui karena 5 ton beras yang disediakan oleh pihak Bulog ini dibagikan untuk 500 orang, jadi peluang mereka untuk membeli beras berulang tidak terjadi.
“Sedangkan kegiatan OPM ini kita lakukan untuk meringankan masyarakat agar tidak terlalu berat dalam membeli pahan pokok, yang paling utama beras, serta membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan mereka, karena saat ini barang-barang sedang naik semua, dan dapat menjaga kestabilan inflasi Kota Lubuklinggau,” terangnya.(sun)