Warna Baju Seragam Pejabat Mirip Pakaian Seragam Salah Satu Paslon

Pejabat Pemkot foto bersama setelah rapat paripurna istimewa hari jadi Kota Lubuk Linggau ke-23 tahun, Kamis 17 Oktober 2024.-Foto: Mukmin-Linggau Pos

KORANLINGGAUPOS.ID - Baju seragam pejabat dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Lubuk Linggau yang dikenakan saat rapat paripurna istimewa hari jadi Kota Lubuk Linggau ke-23 tahun warnanya mirip dengan warna pakaian seragam salah satu pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lubuk Linggau, Kamis 17 Oktober 2024.

Kemiripan warna jenis pakaian tersebut jelas terlihat ketika Paslon tersebut hadir dalam rapat paripurna istimewa hari jadi Kota Lubuk Linggau ke-23 tahun tersebut mengenakan pakaian yang mirip itu. Hal ini menjadi perhatian Anggota DPRD Kota Lubuk Linggau, Wansari.

Angota Fraksi PDIP interupsi ketika Ketua sementara DPRD Kota Lubuk Linggau, Yulian Effendi akan menutup rapat paripurna istimewa.

Di hadapan tamu undangan yang hadir, Wansari menyampaikan kepada Pj Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Elen Setiadi Pemerintah jangan melakukan berpihak kepada salah satu Paslon.

BACA JUGA:HUT RI ke-79, DPRD Muba, Forkopimda, dan Eksekutif Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI

BACA JUGA:Sungai Dawas Tercemar Minyak, Forkopimda Muba Desak Pemerintah Pusat Turun Tangan

"Disini, saya contohkan pak Pj Gubernur di Lubuk Linggau ini ada 2 Paslon dan salah satu Paslon corak baju sama, hampir mirip yang dipakai oleh OPD (Organisasi Perangkat Daerah). Termasuk juga yang dikenakan Pak Pj Gubernur, Pak Pj Walikota, termasuk Forkopimda di sini hadir Dandim, Kapolres, Kajari," katanya lantang.

Untuk itu ia meminta kepada Pj Gubernur Sumsel untuk menjadi perhatian kondisi tersebut.

"Jadi terkesan jangan sampai ada kesan dikotomi di tengah masyarakat bahwa Pemerintah Daerah sebagai penyelenggara pelayan masyarakat memihak kepada salah satu Paslon," pintanya.

Ia berharap kepada Pj Gubernur.

BACA JUGA:Tingkatkan Sinergisitas, Polres Lubuk Linggau Olahraga Bersama TNI dan Forkopimda

BACA JUGA:Panen Raya Bawang Merah Bersama Forkopimda, Ini Pesan Dandim 0406 Lubuk Linggau

"Saya minta, mungkin ini tidak hanya di Kota Lubuk Linggau,  juga di daerah lain mungkin di kabupaten tetangga yang melaksana Pilkada hal ini perlu diperhatikan. Dalam setiap event yang dilaksanakan Pemerintah untuk menjadi perhatian. Saya minta kepada Pj Gubernur mungkin juga di daerah lain terjadi," pintahanya.

Wansari berharap Pilkada serentak berjalan dengan damai, bersahabat dan riang gembira.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan