Jika Terpilih, RAMAH – PRO Pastikan Jalan Mulus Sampai Desa Terealisasi

Ribuan warga Desa Muara Megang menunjukkan angka satu pertanda dukungan untuk Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Nomor Urut 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno (RAMAH-PRO) disela tasyakuran pelantikan Pajri menjadi Anggota DPRD Musi Rawas, Sabtu 9 -Foto: Muslimin-Linggau Pos

KORANLINGGAUPOS.ID - Ribuan warga Desa Muara Megang Kecamatan Megang Sakti, antusias menyambut kedatangan pasangan calon Bupati Musi Rawas dan wakil Bupati Musi Rawas Nomor Urut 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno (RAMAH – PRO).

Kedatangan RAMAH – PRO  di Desa Muara Megang ini untuk menghadiri undangan syukuran,  atas dilantiknya Pajri menjadi anggota DPRD Kabupaten Musi Rawas dari Partai Gerindra yang merupakan salah satu partai pengusung pasangan RAMAH-PRO.

Tasyakuran digelar dalam tenda di lapangan bola Dusun V Desa Muara Megang Kecamatan Megang Sakti, Sabtu 9 November 2024.

Dalam sambutannya Pajri menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Nomor Urut 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno.

BACA JUGA:Warga Muara Kelingi: Program RAMAH-PRO Sangat Membantu Rakyat, Berobat Gratis Cukup Bawa KTP

BACA JUGA:RAMAH-PRO Kuatkan Pembangunan Sektor Pertanian di Musi Rawas

Pajri menyampaikan kepada simpatisannya dan masyarakat Desa Muara Megang untuk dapat mendukung Paslon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Nomor Urut 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno menjadi Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas.

“Jadi mari kita bersama-sama pada tanggal 27 November 2024 mendatang, untuk dapat mencoblos Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Nomor Urut 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno,“ ajaknya.

Pajri mewakili warga Desa Muara Megang, meminta kepada Calon Bupati Musi Rawas Nomor Urut 1 Hj Ratna Machmud, jika terpilih nanti agar dapat melakukan pembangunan infrastruktur seperti jalan yang menuju Desa Muara Megang.

"Di sini Bu Hj Ratna Machmud kami meminta untuk dilakukan peningkatan pembangunan jalan dari Desa Jajaran Baru hingga ke Desa Muara Megang. Karena ada beberapa titik jalan di sini perlu untuk diperbaiki dan dilebarkan lagi,” jelas Pajri.

BACA JUGA:30 Ulama Dukung RAMAH-PRO Lanjutkan Pembangunan Musi Rawas MANTAB

BACA JUGA:RAMAH-PRO akan Berangkatkan Ratusan Warga Umroh Gratis

Pajri bersama masyarakat Desa Muara Megang siap bersatu untuk memenangkan Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Nomor Urut 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno pada Pilkada tahun 2024, dengan kemenangan diatas 75 persen.

Sementara RAMAH-PRO didampingi beberapa anggota DPRD Kabupaten Musi Rawas, dari partai pengusung pasangan RAMAH-PRO mengucapkan  terima kasih atas undangan yang telah diberikan.  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan