Jika Terpilih, RAMAH – PRO Pastikan Jalan Mulus Sampai Desa Terealisasi

Ribuan warga Desa Muara Megang menunjukkan angka satu pertanda dukungan untuk Calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas Nomor Urut 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno (RAMAH-PRO) disela tasyakuran pelantikan Pajri menjadi Anggota DPRD Musi Rawas, Sabtu 9 -Foto: Muslimin-Linggau Pos


Calon Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud didampingi suami H Riza Novianto hadiri syukuran atas dilantiknya Pajri menjadi Anggota DPRD Musi Rawas, di Desa Muara Megang Kecamatan Megang Sakti Sabtu 9 November 2024. -Foto: Muslimin-Linggau Pos

Hj Ratna Machmud juga mendoakan semoga apa yang telah dicapai oleh Pajri  bisa dijalankan dengan amanah, dan selalu diberikan kesehatan serta dapat selalu menjadi panutan bagi warga Desa Muara Megang.

“Menanggapi permintaan dari warga Desa Muara Megang , saya akan memenuhinya langsung jika dirinya terpilih kembali menjadi Bupati Musi Rawas, namun jika tidak terpilih kembali  tentunya saya tidak bisa memenuhi keinginan dari masyarakat ini,” ungkap Ratna Machmud.

BACA JUGA:Terbukti Komitmen Tepat Janji, Warga Satan Indah Jaya Muara Beliti Kompak Dukung RAMAH-PRO

BACA JUGA:Sudah Terbukti, Warga Tugumulyo Siap Menangkan RAMAH-PRO

“Maka saya meminta dukungan masyarakat Desa Muara Megang untuk menjadi Bupati Musi Rawas pada Pilkada 2024 ini,” jelas Ratna Machmud.

Karena diantara program prioritas RAMAH-PRO, yakni jalan mulus sampai masuk ke desa.

“Jadi tanpa diminta pun sudah pasti saya lakukan. Selain itu ada 9 program prioritas yang akan kami lakukan, untuk terwujudnya Musi Rawas Maju, Mandiri, Bermartabat, Berkelanjutan (MANTABKAN). Maka, saya minta doanya dan dukungannya kepada masyarakat Desa Muara Megang untuk dapat memilih saya menjadi Bupati Musi Rawas kembali untuk melanjutkan pembangunan yang telah saya lakukan pada periode sebelumnya,” tutur Hj Ratna Machmud.

Lalu acara dilanjutkan dengan Pembacaan Ayat-ayat  Al Quran dan makan siang bersama.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan