RAMAH-PRO Hadiri HUT Partai Golkar ke-60
Calon Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud didampingi Calon Wakil Bupati Musi Rawas, H. Suprayitno serta Ketua DPD Partai Golkar Musi Rawas menyerahkan hadiah doorprize kepada Peserta Senam HUT Partai Golkar, Sabtu 16 November 2024. -Foto: Muslimin-Linggau Pos
KORANLINGGAUPOS.ID - Dalam rangka HUT Partai Golongan Karya (Golkar) yang ke-60, DPD Partai Golkar Kabupaten Musi Rawas menggelar senam bersama di Lapangan Bola Kaki Desa F Trikoyo Kecamatan Tugumulyo, Sabtu 16 November 2024.
Senam Sehat Partai Golkar sendiri tak hanya dilaksanakan di Kabupaten Musi Rawas, tetapi juga dilaksanakan bersama DPD Partai Golkar Se-Indonesia melalui sambungan Zoom , hal ini dilakukan untuk mendapat memecahkan Rekor Muri.
Acara Senam sehat sendiri dihadiri langsung oleh pasangan Calon(Paslon) Bupati Musi Rawas, dan wakil Bupati Musi Rawas Nomor Urut 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno, kedatangan Paslon Nomor Urut 1 ini juga disambut antusias oleh masyarakat yang mengikuti Senam Sehat Partai Golkar.
Pada kesempatan tersebut terlihat Calon Bupati Musi Rawas, dan wakil Bupati Musi Rawas nomor urut 1 Hj Ratna Machmud dan H Suprayitno, ikut larut dalam kegiatan senam sehat partai golkar bersama dengan masyarakat.
BACA JUGA:Petani Plasma Silaturahmi ke Posko RAMAH-PRO, ini yang Disampaikan Hj Ratna Macmud
BACA JUGA:Warga Muara Kelingi: Program RAMAH-PRO Sangat Membantu Rakyat, Berobat Gratis Cukup Bawa KTP
Selanjutnya di hadapan peserta senam sehat partai Golkar, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Musi Rawas, Firdaus Cik Olah, S.E, menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua masyarakat yang hadir dalam acara senam dalam rangka HUT partai Golkar yang ke-60.
“Kemudian hadir ditengah-tengah kita Bu Hj Ratna Machmud. Insya allah beliau mencalonkan diri sebagai Calon Bupati Musi Rawas, Periode mendatang, selain itu beliau ini kader Partai Golkar Murni dan sekarang beliau menjabat sebagai Ketua Perempuan Partai Golkar (KPPG) Sumatera Selatan,” jelasnya.
Kemudian hadir juga Calon Wakil Bupati H Suprayitno, dan beliau ini juga menjabat sebagai ketua DPD Partai Gerindra Kabupaten Musi Rawas, yang mendampingi bu Hj Ratna Machmud dalam Pilkada Tahun 2024.
“Kami mengucapkan terkhusus untuk warga Kecamatan Tugumulyo, Purwodadi dan sekitarnya, karena Partai Golkar tahun ini periode 2024-2029 menjadi pemenang pemilu di kabupaten Musi Rawas. Jika Partai Golkar terakhir menjadi pemenang Pemilu itu tahun 2004-2009, artinya 20 tahun kita tidak menjadi pemenang, namun pada tahun 2024 ini kita kembali menjadi pemenang pemilu,di kabupaten Musi Rawas, “ungkapnya.
BACA JUGA:RAMAH-PRO Kuatkan Pembangunan Sektor Pertanian di Musi Rawas
BACA JUGA:30 Ulama Dukung RAMAH-PRO Lanjutkan Pembangunan Musi Rawas MANTAB
“Seperti yang sudah saya sampaikan tadi warga Kecamatan Tugumulyo, Purwodadi dan sekitarnya itu penyumbang suara terbanyak untuk partai golkar dalam pemilu 2024 ini, yang telah menyumbang 2 kursi dan suara 15 ribu lebih, artinya Kecamatan Tugumulyo, Purwodadi dan sekitarnya, itu lumbung suara untuk Partai Golkar. Kami dari pengurus Partai Golkar dan elemen demokrasi bangsa ini mengajak bapak/ibu bahwa tanggal 27 November 2024, ada pilkada serentak Pilkada Gubernur dan Pilkada Kabupaten/ Kota Se- Indonesia, harapan kami Bapak/Ibu dapat menggunakan kan hak pilihnya , dengan datang ke TPS, karena suara Bapak/ibu dapat menentukan masa depan kabupaten Musi Rawas, kedepannya,” jelas dia.
Calon Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud didampingi Calon Wakil Bupati Musi Rawas, H. Suprayitno saat membacakan undian Doorprize senam Hut Partai Golkar, Sabtu 16 November 2024. -Foto: Muslimin-Linggau Pos