Giatkan Ekskul Pramuka, SDN 52 Lubuk Linggau Bentuk Karakter Disiplin Generasi Masa Depan

Ekstrakurikuler pramuka di SDN 52 Lubuk Linggau telah menjadi bagian penting dari program pendidikan-Foto : Dok. SDN 52 Lubuk Linggau-

KORANLINGGAUPOS.ID- Ekstrakurikuler pramuka di SDN 52 Lubuk Linggau telah menjadi bagian penting dari program pendidikan yang berfokus pada pembentukan karakter dan keterampilan siswa. 

SDN 52 Lubuk Linggau  yang berada di Jalan Kemuning Komplek Perumdam, Kelurahan Puncak Kemuning, Kecamatan Lubuk Linggau Utara II, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan. 

Saat dibincangi oleh wartawan KORANLINGGAUPOS.ID, beberapa waktu lalu, Kepala SDN 52 Lubuk Linggau Mardalena, S. Pd melalui staf dewan guru kelas VI, Cindy Novrianti, S. Pd, mengatakan di ekskul pramuka ini dapat menjadi wadah untuk membentuk karakter dan ketrampilan. 

"Dengan berbagai kegiatan yang dinamis dan bermanfaat, ekskul pramuka ini tidak hanya membantu siswa dalam mengembangkan keterampilan hidup sehari-hari tetapi juga mempersatukan mereka dalam kerja sama dan kebersamaan," tuturnya. 

BACA JUGA:SDN 52 Lubuk Linggau Gali Potensi Siswa Melalui Ekskul Olahraga

BACA JUGA:Bikin Guru dan Siswa Makin Kompak, Begini yang Dilakukan SDN 52 Lubuk Linggau

Ekskul pramuka di SDN 52 Lubuk Linggau memiliki salah satu tujuan untuk memberikan pelatihan dasar dalam bidang pramuka kepada siswa. 

Tujuan utama ekskul ini adalah untuk membentuk karakter siswa yang beriman, berbudi pekerti, berakhlak mulia, dan berjiwa patriot. 

"Selain itu, ekskul pramuka juga berusaha untuk mengembangkan keterampilan berorganisasi, kepemimpinan, dan kerja sama tim," lanjutnya. 

Ekskul pramuka di SDN 52 Lubuk Linggau memiliki berbagai kegiatan dan program yang dinamis dan bermanfaat. 

Siswa diajarkan berbagai teknik pramuka seperti membuat tenda, memasang tali, dan memasang kail. Latihan ini membantu siswa memahami pentingnya keterampilan dasar dalam kegiatan luar ruangan.

Untuk jadwal latihan ekskul pramuka dilaksanakan setiap hari Sabtu  dihalaman sekolah yang dibina oleh Winny Nindiarani, S. pd  dan Rama Gusmalinny, S. Pd yang diikuti mulai dari siswa kelas IV hingga kelas VI,"sambungnya

Selain kegiatan pramuka, ekskul ini juga mengadakan berbagai ekstrakurikuler seperti olahraga,  Kegiatan ini membantu siswa dalam mengembangkan minat dan bakat mereka.

Ekskul pramuka di SDN 52 Lubuk Linggau memberikan banyak manfaat bagi siswa. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan