SDN 29 Lubuk Linggau Ikut Sertakan Siswa Lomba Vamos Pramanda 2024

Siswa dan Pembina Pramuka SDN 29 Lubuk Linggau foto bersama-Foto : Dok. SDN 29 Lubuk Linggau-

KORANLINGGAUPOS.ID- Gerakan Pramuka adalah organisasi pendidikan nonformal yang menyelenggarakan pendidikan kepanduan yang dilaksanakan di Indonesia. Kata Pramuka merupakan singkatan dari Praja Muda Karana, yang memiliki arti Orang Muda yang Suka Berkarya.

MAN 2 Lubuk Linggau menggelar kegiatan lomba Pramuka tingkat siaga, penggalang, dan penegak dengan nama  Vamos Pramanda 2024 ,  Minggu, 17 November 2024.

Lomba digelar di lapangan MAN 2 Lubuk Linggau berlokasi di Jalan Pasir Nomor 10, Kelurahan Taba Jemekeh, Kecamatan Lubuk Linggau Timur 1, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan.

SD Negeri 29  Lubuk Linggau jadi salah satu sekolah yang ikut serta dalam even ini. SDN 29 Lubuk Linggau mengutus 17 siswa dan 3 guru pendamping pada lomba tersebut.

BACA JUGA:Kemeriahan Hari Pahlawan di SDN 29 Lubuk Linggau

BACA JUGA:SDN 29 Lubuk Linggau Giatkan Ekskul untuk Tumbuhkan Jiwa Kepemimpinan

"Dari 17 siswa yang kami ikut sertakan pada lomba ini terbagi ke semua cabang lomba," ungkap Muhamad Akbar Maharati, S.Pd selaku pembina pramuka SDN 29 Lubuk Linggau saat dibincangi oleh KORANLINGGAUPOS.ID Minggu, 17 November 2024.

Ia mengatakan, SDN 29 Lubuk Linggau telah mempersiapkan untuk menghadapi perlombaan ini dalam 1 Minggu terakhir.

"Dengan mengikut sertakan siswa kami dalam perlombaan ini untuk mencapai target yaitu masuk ke  3 besar mengejar prestasi," ujarnya.

Ia mengatakan tujuannya mengajak para siswa untuk mengikuti acara perlombaan ini supaya dapat membentuk karakter mereka menjadi kreatif, inovatif, dan berani serta melatih mereka untuk belajar bersosialisasi dengan orang lain. 

BACA JUGA:SDN 29 Lubuk Linggau Unggulkan Ekstrakurikuler Baca Tulis Al-Quran

BACA JUGA:SDN 29 Lubuk Linggau Giatkan Punya Mulok Kesenian Daerah Lubuk Linggau

"Tidak hanya itu, tujuan kami mengajak siswa kami pada perlombaan ini yang pastinya untuk mencetak prestasi dalam bidang Pramuka," ungkapnya.

Muhamad Akbar Maharati, S.Pd berpesan kepada siswanya agar tetap selalu semangat dalam mengembangkan minat dan bakat dalam bidang pramuka, serta dapat mencetak prestasi-prestasi dalam perlombaan-perlombaan besar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan