Terungkap! 5 Fakta di Balik Mobil Berpelat RI 36 yang Digunakan Raffi Ahmad, Apa Saja?

Terungkap! 5 Fakta di Balik Mobil Berpelat RI 36 yang Digunakan Raffi Ahmad, Apa Saja?-Tangkap Layar -

KORANLINGGAUPOS.ID- Pada 11 Januari 2025, publik akhirnya mengetahui siapa pemilik mobil berpelat RI 36 yang sempat menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Penyebabnya, video viral yang memperlihatkan aksi arogan petugas patwal yang mengawal mobil berpelat RI 36 tersebut.

Raffi Ahmad, yang kini menjabat sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, mengonfirmasi bahwa dirinya adalah pengguna berpelat RI 36 tersebut.

Berikut ini fakta-fakta seputar mobil berpelat RI 36 yang perlu Anda ketahui:

BACA JUGA:Raffi Ahmad Klarifikasi soal Mobil Pejabat RI 36 yang Viral di Media Sosial

1. Raffi Ahmad Tidak Ada di Dalam Mobil Saat Kejadian

Terkait kejadian viral yang memperlihatkan petugas patwal bersikap arogan di jalan, Raffi Ahmad memberikan klarifikasi.

Ia menyatakan bahwa pada saat insiden tersebut, dirinya tidak berada di dalam mobil.

"Pada saat kejadian, saya sedang tidak berada di dalam mobil karena pada saat itu mobil berpelat RI 36 sedang dalam posisi menjemput saya untuk menuju agenda rapat selanjutnya," ungkap Raffi dalam pernyataan resmi yang diterima oleh CNNIndonesia.com yang dikutip Koranlinggaupos.id pada hari ini Minggu, 12 Januari 2025.

BACA JUGA:Gelar Karya P5 di SD Negeri 36 Lubuklinggau, Anak Berkarya Guru Mulia Sekolah Dicinta

2. Mobil RI 36 Sempat Dikira Milik Menkop Budi Arie

Sebelum Raffi Ahmad buka suara, banyak spekulasi yang beredar mengenai siapa pemilik mobil pelat RI 36 tersebut.

Salah satu yang ikut terseret adalah Menteri Koperasi Budi Arie.

Namun, ia langsung membantah dan mengonfirmasi bahwa dirinya menggunakan mobil dengan pelat RI 27.9, bukan RI 36.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan