Pesantren Modern Ar-Risalah Siap Sambut Anies Baswedan di Kota Lubuklinggau

Auditorium Putra Sohe inilah yang disiapkan Pesantren Modern Ar-Risalah untuk menjadi tempat dialog Anies Baswedan dengan guru-guru sekolah swasta.-foto: sulis-

Awalnya direncana Anies Baswedan ke Kota Lubuklinggau hari Ahad 17 Desember 2023 sore, berubah jadi hari Senin pagi 18 Desember 2023 sekitar pukul 08.00 WIB di Bandara Silampari.

BACA JUGA:Agenda Anies Kampanye ke Lubuklinggau ada Perubahan, Ikuti Kuliah Kebangsaan Bersama Capres 2024

Kabar perubahan jadwal ini disampaikan oleh Penasehat Relawan Anies Baswedan di Kota Lubuklinggau, Ibnu Amin kepada Linggau Pos, Sabtu 16 Desember 2023.

“Karena Pak Anies datang ke Kota Lubuklinggau Senin pagi 18 Desember 2023, sehingga jadwal kampanye Pak Anies di Kota Lubuklinggau berubah,” kata mantan Bupati Musi Rawas kepada Linggau Pos.

Kakak kandung Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud menjelaskan dengan perubahan jadwal kedatangan Anies Baswedan ke Kota Lubuklinggau maka sejumlah kegiatan yang semula dilaksanakan pada hari Ahad 17 Desember 2023 ditiadakan.

Hal itu termasuk rencana Anies Baswedan sholat subuh berjamaah di Masjid Agung Assalam karena Pak Anies tiba di Kota Lubuklinggau Senin pagi.

BACA JUGA:Anies Kampanye di Lubuklinggau, Mantan Bupati Musi Rawas Siap Sumbang Baliho

Sebagai gantinya direnckaan Anies Baswedan akan sholat di Masjid Agung Assalam diwaktu Sholat Dzuhur.

“Waktunya diatara setelah makan siang di Pindang Rupit Yosi, sebelum ke acara di Taman Olah Raga Megang (TOM),” jelasnya.

Berikut ini jadwal lengkap kegiatan Anies Baswedan di Kota Lubuklinggau, setelah perubahan.

Anies Baswedan tiba di Bandara Silampari Kota Lubuklinggau, pukul 08.00 WIB hingga pukul 08.30 WIB.

BACA JUGA:Pilpres Sumsel 2024, Anies di Lubuklinggau, Lalu Bagaimana Prabowo dan Ganjar?

Turun dari Bandara Silampari Anies Baswedan langsung blusukan ke Pasar Inpres Kota Lubukllinggau, etimasi waktu dari pukul 08.30 WIB hingga pukul 10.00 WIB.

Setelah blusukan Anies Baswedan melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren (Ponpes) Ar-Risalah Kota Lubuklinggau dari pukul 10.30 WIB hingga pukul 11.30 WIB.

Agenda kegiatan Anies Baswedan di Ponpes Ar-Risalah temu dengan tokoh, alim ulama, guru ngaji, tokoh masyalrat santri dan warga sekitar Ponpes.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan