Kuliah Full Beasiswa ke Jepang, Simak Info Penting ini

Dalam kanal Youtubenya, william menjelaskan beberapa syarat agar kamu lolos seleksi untuk dapat beasiswa full kuliah ke Jepang. -Foto : Tangkap layar Youtube -@williamdesuyo

BACA JUGA:Cabut Izin Multifinance, 2023 OJK Telah Mencabut 5 Perusahaan Pembiayaan, Ini Daftarnya

Kemudian pada bidang studi ilmu sosial bisnis dan niaga seperti, ekonomi, manajemen, akuntansi, marketing, finance, dan sebagainya.

Penting diketahui bahwa ada beberapa bidang yang tidak boleh didaftar seperti, kedokteran, farmasi, dan kedokteran hewan karena lama masa studinya lebih dari 4 tahun.

Sementara syarat untuk mendapatkan beasiswa kuliah di Jepang yang pertama adalah Warga Negara Indonesia (WNI), berusia kurang dari 20 tahun dan belum menikah.

Lalu untuk nilai rapor SMA jika jurusan IPA maka dengan nilai matematika, fisika, kimia, dan bahasa Inggris minimal 80 selama 2 tahun terakhir di SMA.

BACA JUGA:Keistimewaan Kapulaga, Atasi Asma Hingga Hilangkan Bau Mulut

Sedangkan untuk IPS, maka nilai matematika, ekonomi, geografi, dan bahasa Inggris juga sama yaitu minimal 80 selama 2 tahun di SMA, kemudian syarat yang terakhir adalah sehat secara mental dan fisik, serta tidak memiliki penyakit menular.

Namun meskipun di Indonesia banyak yang memenuhi syarat tersebut, tidak semuanya bakal lulus, karena yang paling menentukan lulus atau tidaknya yaitu tes dan wawancara dari pihak Mitsui Bussan Schoolarship.

“Teman adikku pun berhasil lolos, karena saat wawancara dia menggunakan bahasa Jepang sehingga jadi poin plus untuk dia yang artinya dia menunjukkan kalau dia ini niat ke Jepang sampai-sampai Dia belajar bahasa Jepangnya dulu pas di Indonesia,” ungkap William.

Lalu bagaimana sih cara mendapatkan beasiswanya?

BACA JUGA:10 Resep Daun Rebusan Penurun Berat Badan Yang Lezat dan Sehat,Yuk Simak Disini

Pertama isi formulir pendaftaran pada website www.mbkscholarship-id.com apabila formulir pendaftaran sudah selesai maka akan mendapatkan nomor registrasi melalui email.

Lalu unggah dokumen yang diperlukan ke dalam tautan yang sama, dokumen yang diperlukan antara lain fotokopi formulir pendaftaran yang sudah diisi juga nomor registrasi, pas foto berukuran 4x3 cm dalam 6 bulan terakhir, hasil rapor SMA selama 3 tahun, surat rekomendasi dari kepala sekolah SMA dalam bahasa Inggris.

Pada setiap tahunnya, pendaftaran ini dibuka mulai 17 Januari hingga 18 Februari, jadi jangan sampai telat.

Setelah seleksi administrasi selesai dilakukan, calon mahasiswa yang lulus akan mengikuti beberapa tahapan seleksi pertama, yaitu tes matematika dan bahasa Inggris secara tertulis selama 1 menit yang biasanya akan dilaksanakan di awal bulan April.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan