Hilangkan Perbedaan Wawako Ajak Masyarakat Kota Lubuk Linggau Menatap Masa Depan

Wakil Wali Kota Lubuk Linggau, H Rustam Effendi foto bersama jajaran Pemkot Lubuk Linggau pada acara taklim Ramadhan di Masjid Agung As Salam Kota Lubuk Linggau, Jumat 7 Maret 2025 -foto muhammad yasin/linggaupos.id---

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Wakil Wali Kota Lubuk Linggau, H Rustam Effendi berharap kepada seluruh ASN dan non ASN dilingkungan Pemkot Lubuk Linggau dan semua lapisan masyarakat Kota Lubuk Linggau, tidak ada lagi perbedaan.

Menurutnya perbedaan pilihan sudah berakhir pada tanggal 27 November 2024. Pada tanggal 20 Februari 2025 Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lubuk Linggau dilantik oleh Presiden RI H Prabowo Subianto.

"Alhamdulillah. Berkaitan dengan itu pada kesempatan ini saya menyampaikan beda pilihan hanya satu hari saja yaitu pada tanggal 27 November 2024, setelah itu tidak ada perbedaan," katanya saat menyampaikan arahan pada acara taklim Ramadhan Jumat pertama di bulan suci Ramadhan 1446 H/2024 di Masjid Agung As Salam Kota Lubuk Linggau, Jumat 7 Maret 2025.

Ia mengajak jajaran Pemkot Lubuk Linggau dan masyarakat Kota Lubuk Linggau menatap masa depan.  

Wawako mengajak menyatukan pemahaman terhadap program Pembangunan yang akan dilaksanakan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lubuk LInggau periode 2025-2030.  

BACA JUGA:Wawako Buka Seleksi Calon Anggota Paskibraka Kota Lubuk Linggau

BACA JUGA:Kelurahan Jawa Kanan Siap Dukung Program 100 Hari Kerja Wako-Wawako

"Menyatukan pemahaman kita semua terhadap program pembangunan yang akan kami laksanakan. yaitu mewujudkan Kota Lubuk Linggau yang maju  dan sejahtera. Tentunya tidak dapat kami lakukan sendiri tetapi  butuh peran serta dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat Lubuk Linggau," jelasnya.

Menurutnya, bulan Ramadhan adalah momen yang tepat bagi untuk kembali merefleksikan nilai-nilai kebersamaan dan persatuan, terutama setelah melewati dinamika demokrasi Pilkada.

"Sekarang saatnya kita kembali merajut kebersamaan, menghilangkan perbedaan, dan membangun Lubuk Linggau menjadi kota yang lebih maju dan sejahtera. Sebagaimana yang diajarkan oleh Rasulullah SAW, perbedaan seharusnya tidak memecah belah, tetapi justru memperkaya wawasan dan membangun keharmonisan," ajaknya.

"Sebagai pasangan kepala daerah yang baru dilantik tanggal 20 Februari 2025 yang lalu tentunya kami merasa kegiatan ini sebagai sarana komunikasi dan silaturahim kami kepada seluruh jamaah guna menyatukan pemahaman kita semua terhadap program pembangunan yang akan kami laksanakan yaitu mewujudkan Kota Lubuk Linggau yang maju  dan sejahtera”, yang tentunya tidak dapat kami lakukan sendiri tetapi  butuh peran serta dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat Lubuk Linggau," jelasnya.

BACA JUGA:Malam Ini Wali Kota dan Wawako Safari Ramadhan di Masjid As Salam

BACA JUGA:Disambut Antusias Masyarakat, Wali Kota dan Wawako Lubuk Linggau Segera Implementasikan Hasil Retret

Ramadhan mengajarkan kita untuk menahan diri, mengendalikan emosi, serta memperbanyak amal kebaikan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan