Kelurahan Marga Rahayu Siap Antisipasi Banjir dengan Menjaga Kebersihan Lingkungan

Lurah Marga Rahayu, Sudarso, S. Kom Foto : Dokumen Pribadi--

LUBUK LINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID – Kelurahan Marga Rahayu, Kecamatan Lubuk Linggau Selatan II, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) memberikan himbauan kepada warganya untuk tidak membuang sampah sembarangan guna untuk mencegah banjir. 

Himbauan ini disampaikan karena wilayah Marga Rahayu berdekatan langsung dengan aliran sungai.

Karena saat ini debit air sungai mulai naik akibat ensitas hujan yang tidak menentu di Kota Lubuk Lingau, hal ini membuat kekhawatiran terhadap warga yang tinggal di dekat aliran sungai.

Menurut Lurah Marga Rahayu, Sudarso, S. Kom mengatakan bahwa kebiasaan membuang sampah sembarangan ke sungai dapat menyebabkan pencemaran lingkungan dan kerusakan ekosistem sungai. Sehingga dapat menyebabkan potensi terjadinya banjir. 

BACA JUGA:Penyakit Gatal-Gatal Menyebar di Muratara Pasca Banjir, Dinkes Berikan Imbauan

BACA JUGA:Dinkes Muratara Berikan Pelayanan Kesehatan Jemput Bola untuk Korban Banjir

"Sampah yang dibuang ke sungai dapat menyebabkan pendangkalan sungai, sehingga dapat meningkatkan risiko banjir, apalagi saat ini intensitas hujan sedang tidak menentu di Kota Lubuk Linggau," katanya kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Selasa 18 Maret 2025.

Dijelaskannya, saat ini memang belum pernah terjadi banjir di wilayahnya, tetapi hal ini harus diantisipasi karena jika terus membuang sampah ke aliran sungai maka kedepannya bisa menjadi potensi terhadap banjir. 

“Selama ini belum ada banjir yang besar, cuma ada genangan seperti biasa saat hujan saja, setelah hujan genangan tersebut langsung surut. Namun dari sekarang kita harus antisipasi terhadap banjir apalagi wilayah kita berdekatan dengan aliran sungai kelingi yang bisa meluap kapan saja akibat curah hujan maupun sampah dari manapun,” ucapnya.

Oleh karena itu, Lurah Marga Rahayu menghimbaukan kepada warganya untuk membuang sampah pada tempat yang telah disediakan. 

BACA JUGA: Banjir di Muratara Genangi 10 Desa, Listrik Padam Selama 8 Hari

BACA JUGA:Kerupuk Singkong Rumahan di Musi Rawas, Banjir Pesanan di Bulan Ramadan

"Kita harus menjaga kebersihan lingkungan kita dan membuang sampah pada tempat yang telah disediakan, seperti di Jalan Asoka I itu dekat dengan sungai, jadi harus benar-benar untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap potensi banjir," katanya.

Dalam kesempatan yang sama, Lurah Marga Rahayu juga mengajak warganya untuk menjaga kebersihan sungai dan lingkungan sekitar. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan