Bakpia, Camilan Best Seller di Neng’s Bakery Lubuk Linggau

Bakpia salah satu produk yang laris di Neng’s Bakery, Jl. Yos Sudarso, Kelurahan Batu Urip Taba, Kecamatan Lubuk Linggau Timur 1 (depan OTO Finance). - Foto : Yunita Rahmawaty/Linggau Pos-

LUBUK LINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID – Bakpia, kue mungil berbentuk bulat pipih dengan isian kacang hijau, masih menjadi primadona oleh-oleh atau makanan camilan.  

Meski kini banyak variasi rasa bermunculan, mulai dari cokelat, keju, hingga durian, cita rasa klasik tetap menjadi favorit bagi beberapa wisatawan. 

Namun varian kacang hijau dengan campuran rasa durian menjadi pilihan utama pada menu bakpia di toko kue dan roti ini.

Bakpia merupakan kue bulat kecil berisi kacang hijau yang dibungkus kulit tipis dari adonan tepung. Kue ini pertama kali diperkenalkan oleh komunitas Tionghoa di Yogyakarta pada awal abad ke-20 dan sejak itu bertransformasi menjadi ikon kuliner khas daerah.

Salah satu toko kue dan roti yang menghadirkan bakpia adalah Neng’s Bakery, yang berlokasi di Jl. Yos Sudarso, Kelurahan Batu Urip Taba, Kecamatan Lubuk Linggau Timur 1 (depan OTO Finance). 

BACA JUGA:Neng’s Bakery Buka 2 Cabang di Lubuk Linggau, Tawarkan Roti Klasik dan Modern

BACA JUGA:Grand Opening Neng’s Bakery Cabang ke-2 di Lubuk Linggau, Yuk Merapat Ada Diskon 15%

Sabtu 12 April 2025 saat diwawancarai oleh wartawan KORANLINGGAUPOS Lia selaku karyawan Neng’s Bakery mengatakan permintaan terhadap bakpia terus stabil, 

“Bakpia ini salah satu menu di toko kue kita, peminatnya juga cukup banyak” ujarnya saat ditemui di tokonya di Neng’s Bakery yang merupakan cabang ke-2 di Lubuk Linggau dan ke-10 di Sumatera Selatan

Tidak hanya itu, toko kue ini juga menghadirkan berbagai macam kue dan roti yang menggugah selera seperti donat, kue kering, roti isi, kue ulang tahun, minuman manis dan segar dan masih banyak lainnya.  

Inovasi rasa dan kemasan menjadi salah satu kunci agar bakpia tetap diminati di tengah persaingan oleh-oleh yang semakin ketat. Banyak produsen kini menggunakan bahan-bahan premium dan memperhatikan estetika kemasan agar lebih menarik bagi generasi muda. 

Suherman selaku owner Neng’s Bakery juga menyampaikan, “Neng’s Bakery hanya menjual 2 varian rasa, enak dan enak banget” tuturnya.

BACA JUGA:Warga Berharap Jembatan Gantung Moneng Sepati Dibangun Permanen

BACA JUGA:Wamenperin: Makan Bergizi Gratis Dongkrak Industri Kecil Menengah

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan