Demi Selamatkan Generasi Muda, Kapolres Lubuklinggau : Sepertinya Kita Perlu Datangi Sekolah-sekolah
Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha foto bersama Direktur Harian Pagi Linggau Pos Solihin, SH, GM Harian Pagi Linggau Pos Hj Rusmila,MM, Kabag Marketing Yezi Fadly, SE Pemimpin Redaksi Sulis,S.Sos.I, Penanggung Jawab DiLinggau Pos Digital Dhaka,S.-Foto : Dokumen -Polres Lubuklinggau
Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha menyambut baik kedatangan manajemen Harian Pagi Linggau Pos yang dipimpin Direktur PT Wahana Semesta Linggau Solihin, SH Kamis 4 Januari 2024.
Laporan Apri Yadi, Lubuklinggau
Kedatangan Direktur PT Wahana Semesta Linggau Solihin, SH didampingi beberapa jajaran manajemen. Antara lain, General Manager Harian Pagi Linggau Pos Hj. Rusmila,MM Kabag Marketing Yezi Fadly, SE Pemimpin Redaksi Sulis,S.Sos.I, Penanggung Jawab DiLinggau Pos Digital Dhaka,S.Pd, Staf Redaksi Apri Yadi, SE .
Sementara Kapolres didampingi Kasi Propam Polres Lubuklinggau AKP Suhardi Burhan, Kasat Reskrim Polres Lubuklinggau AKP Hendrawan, Plt Humas Aipda Wira, Kanit Sosbud Sat Intelkam Ipda Giartono, dan Perwakilan Kabag Ren Agus.
BACA JUGA:Bupati Musi Rawas Sambut Positif Program Linggau Pos
Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha menyampaikan baru enam bulan ia bertugas di Mapolres Lubuklinggau. Banyak dinamika yang sudah dijumpainya.
Dalam kesempatan Kapolres mengatakan, sehari sebelumnya, Tim Reskrim Polres Lubuklinggau baru saja berhasil mengungkap tindak pidana.
“Teman-teman media dalam beritanya menyebut dengan istilah gangster. Dan yang jadi perhatian yakni pelaku dan korbannnya anak-anak yang dibawah umur, bahkan ada yang statusnya pelajar,” ucap AKBP Indra Arya Yudha yang pernah menjabat Kapolres OKU Selatan ini.
Kapolres mengaku prihatin, karena seharusnya dengan usia belasan tahun itu anak-anak ini mereka masih proses belajar.
BACA JUGA:Bangun Kerjasama, GM Linggau Pos Kunjungi WE Hotel Lubuklinggau
“Namun sayangnya, kenapa bisa terjadi mereka melakukan tindak pidana? Maka ini yang jadi tugas kita bersama. Sepertinya kita perlu datangi sekolah-sekolah. Bagaimana kita mengedukasi dan mengingatkan mereka bahwa moralitas, budi pekerti, itu benar-benar harus ditanamkan sedini mungkin agar terhindar dari hal semacam ini,” ungkapnya.
Kapolres berharap, hal demikian tidak terjadi lagi.
“Saya berencana untuk datang ke sekolah-sekolah anak-anak ini, dan sekolah pada umumnya di Lubuklinggau. Sepertinya sangat penting kita lakukan sosialisasi lagi betapa merugikannya jika anak-anak melakukan hal yang berkenaan dengan kenakalan remaja. Apalagi sampai narkotika. Bahayanya narkotika dan obat-obatan terlarang yang bisa merusak sendi kehidupan,” tuturnya.