Warga OKU Timur Sukses Bisnis Kuliner Model Lek Ndut Lubuklinggau, Dirintis Sejak 23 Tahun Lalu
Owner Model Lek Ndut Ahmad Mas Yani meracik model pesanan pelanggannya di kedainya, Jalan Garuda, Kelurahan Bandung Ujung, Kecamatan Lubuklinggau Barat 1.-Foto : Hikmah/-Linggau Pos
“Alhamdulillah berhubung kita dikenal wong selama 9 tahun, jadi walaupun pindah sini masih masyarakat masih mencari,” jelasnya.
Untuk diketahui, awal buka usaha model, mereka sekeluarga belajar, dari adiknya, anaknya, sampai ke generasi-generasi penerus sekarang, ada yang membuka usaha sendiri sendiri hingga sampai ke Merasi Kabupaten Musi Rawas, yang totalnya ada 10 ruko Model Lek Ndut tempat saudaranya buka usaha model.
BACA JUGA:DBD Bukan Demam Biasa, Begini Gejala Khas Penderitanya
Hingga akhirnya ia punya keinginan untuk menetap di satu tempat, dan memiliki keinginan memiliki ruko sendiri sebagai tempat untuk buka usaha Model Lek Ndut, dan tidak ingin keliling jualan model lagi.
Ahmad mengatakan, untuk pendapatan dari usaha model itu sendiri tidak menentu, namun ia bersyukur kepada Allah SWT sehingga ia bisa menafkahi keluarganya, dan menyekolahkan anak-anaknya.
Di samping itu, ia bisa membeli rumah walaupun kecil yang diberikan kepada anaknya yang sudah menikah.
Adapun harga model yang dijual antara lain, model biasa Rp 7 ribu, model campur telur Rp 10 ribu, model campur mie Rp 11 ribu, mie saja Rp 6 ribu, mie campur telur Rp 9 ribu, model campur mie dan telur Rp 14 ribu.
BACA JUGA:BPS Sebut Inflasi Lubuk Linggau 0,25%, ini Pemicunya
“Harapan kita terus lancar, punya ruko sendiri, pokoknya kita syukuri aja lah ya, dan kita nikmati aja,” harapnya.(*)