5 Keuntungan Pakai KTP Digital, Begini Cara Buatnya di Disdukcapil Lubuklinggau

Seorang masyarakat menunjukkan KTP Digital di android miliknya.-Foto : Dokumen -Disdukcapil Lubuklinggau

Adapun keuntungan masyarakat jika memiliki KTP digital antara lain, lebih praktis dan mudah, proses verifikasi data jadi lebih mudah cukup dengan scan QR barcode pada aplikasi, e-KTP digital tidak beresiko tertinggal karena cukup dibuka melalui Smartphone (Hp), data tidak dapat dipalsukan, penghematan anggaran karena tidak memerlukan lagi pengadaan blanko e-KTP, pengadaan ribbon, film, cleaning kit serta printer pencetakan e-KTP, dan tentunya sebagai bentuk transformasi reformasi birokrasi.

Namun, kelemahan dari IKD antara lain, memerlukan akses internet, dan sebagian besar masih belum bisa dimanfaatkan oleh lembaga pengguna dalam mengakses data penduduk melalui scan barcode IKD.

Untuk diketahui, syarat membuat IKD antara lain, memiliki e-KTP ataun telah melakukan perekaman, memiliki alamat email dan nomor Hp aktif, menggunakan atau memiliki smartphone, dan terhubung ke jaringan internet.

BACA JUGA:Harga Telur di Lubuklinggau Turun

Ikbal mengungkapkan, langkah yang diambil oleh Disdukcapil Lubuk Linggau sampai dengan saat ini yaitu pihaknya sejak tahun 2022 sudah mulai melakukan sosialisasi ke masyarakat baik secara langsung yang datang ke Kantor Dukcapil maupun melalui medsos (media sosial) dan media massa.

Hingga pada 2023 pihaknya juga melakukan pelayanan keliling (jemput bola) yang dimulai ke OPD terlebih dahulu yang secara simbolis dibuka oleh PJ Walikota Lubuk Linggau H. Trisko Defriyansa di Balai Kota beberapa waktu yang lalu. 

“Kami juga sosialisasi ke beberapa sekolah, dan untuk selanjutnya akan dijadwalkan ke instansi lainnya, juga ke kampus-kampus serta pelayanan keliling kepada masyarakat di tiap kelurahan,” ucapnya.

Ikbal berpesan kepada masyarakat khususnya yang ada di Kota Lubuk Linggau agar dapat segera beralih dari KTP lama ke KTP digital/IKD dengan cara mendownload aplikasi tersebut di smartphone masing-masing. 

BACA JUGA:DBD Bukan Demam Biasa, Begini Gejala Khas Penderitanya

Selanjutnya, masyarakat datang ke Kantor Disdukcapil untuk aktivasi IKD, karena dengan aktivasi IKD banyak sekali manfaat yangg diperoleh disamping mendukung program pemerintah dalam mewujudkan satu data Indonesia atau Single Identity Number (SIN). Tentunya akan lebih memudahkan masyarakat itu sendiri dalam berurusan.

“Perlu upaya lanjutan dari Pemerintah baik dari sisi peningkatan keamanan data dan fitur yang ada di IKD. Juga respon positif dari masyarakat agar IKD yang terhubung dengan berbagai layanan mampu terwujud diseluruh wilayah Indonesia. Sehingga pelayanan yang vital tidak terhambat dan sesuai dengan porsinya,” harapnya.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan