Bagaimana Penyakit Mental Kepribadian Ganda Bisa Terjadi? Begini kata Pakar Psikologi
Ini hal yang menyebabkan penyakit mental kepribadian ganda terjadi--youtube@Kokbisa?
BACA JUGA:3 Jenis OCD Penyakit Mental Jangan Dianggap Remeh, Obsesimu Membahayakan Dirimu
Gangguan identitas disosiatif atau DID ini memiliki gejala dengan adanya dua atau lebih jenis identitas kepribadian.
Masing-masing identitas dapat memiliki nama, riwayat pribadi, dan karakteristik yang unik dan tidak seperti kepribadian utama.
Pengidap gangguan kepribadian ganda akan mengalami kepribadian yang dapat berubah-ubah tanpa ia sadari.
Ciri-ciri mudah dari kepribadian ganda adalah masalah memori, kesadaran, ataupun kepribadian.
BACA JUGA:Wow Lagi Panas Nih! Adu Hp Samsung Galaxy S24 dan S23 Ultra Manakah Lebih Unggul?
Semua kondisi itu disebabkan oleh stres atau kejadian traumatis yang pengidapnya alami pada masa kecilnya.
Lalu mungkin kebanyakan orang menganggap bahwa kepribadian ganda adalah bipolar tetapi itu salah.
Penyakit mental bipolar ini adalah salah satu gangguan mental yang menunjukkan perubahan drastis suasana hati.
Contohnya adalah bahagia sekali tetapi tiba-tiba bisa saja sangat sedih dalam jangka waktu tertentu.
BACA JUGA:Jasa Raharja Santuni Korban, Wapres Minta KAI Benahi Teknis Pengaturan Kereta Api
Sedangkan kepribadian ganda adalah penyakit mental yang disebabkan adanya 2 kepribadian atau lebih pada satu orang yang sama.
Perlu anda ketahui bahwa akibat dari kepribadian ganda ini adalah depresi. Maka dari itu anda harus mengenali ciri-cirinya.
Seperti kehilangan memori ataupun mengalami identitas yang tidak stabil agar bisa segera diatasi.
Lalu kepribadian ganda sering dikaitkan dengan alter ego, padahal keduanya adalah hal yang jelas berbeda.