Dua Hari Tak Kelihatan, Kondisi Mengenaskan di Lubuklinggau

Muhamad Hud (70) warga Desa Binjai Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas ditemukan tak bernyawa di Jalan Puskesmas RT.03 Kelurahan Muara Enim Kecamatan Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Selasa 9 Januari 2024 sekitar pukul 09.30 WIB.-Foto : Dok. Linggau Pos Online-

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOSBACAKORAN.ID  - Kembali ditemukan seseorang tak bernyawa di Lubuklinggau. Kejadiannya kembali di Kelurahan Muara Enim Kecamatan Lubuklinggau Barat I Kota Lubuklinggau.

Kali ini di Jalan Puskesmas RT.03 Kelurahan Muara Enim Kecamatan Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Selasa 9 Januari 2024 sekitar pukul 09.30 WIB.

Adapun yang ditemukan tidak bernyawa adalah Muhamad Hud (70) warga Desa Binjai Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas.

Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha melalui Kasat Reskrim AKP Hendrawan membenarkan adanya penemuan mayat tersebut.

BACA JUGA:Eeng, Pembunuh Berdarah Dingin Asal Musi Banyuasin

Dijelaskannya, awalnya Zainal Aripin (67) warga Jalan Melitu RT.7 Kelurahan Batu Urip Kecamatan Lubuklinggau II Kota Lubuklinggau, datang ke kediaman Muhammad Hud, sekitar pukul 09.00 WIB.

Zainal Aripin mengetuk pintuk rumah kontrakan, namun tidak ada jawaban dari almarhum. 

Sehingga ia meminta Kevin (16) warga Mesat Jaya Kecamatan Lubuklinggau Timur 2 untuk melihat ke dalam rumah kontrakan korban dari ventilasi.

Dari ventilasi Kevin melihat Muhammad Hud sedang tertidur namun tidak bergerak.

BACA JUGA:Depot Kayu Sepakat Jaya Lubuklinggau Sediakan Ragam Kayu Berkualitas Asal Mura-Muratara

Curiga korban meninggal dunia, akhirnya Zainal Aripin bersama warga setempat mendobrak pintu kontrakan.

Di dalam kontrakan didapati almarhum dalam berbaring, posisi miring dan mata serta hidung dikerumuni semut.

Karena itulah warga menghubung Ketua RT 3 Jhonny, yang selanjutnya melapor ke Polres Lubuklinggau.

Selanjutnya, Tim Gabungan langsung melaksanakan cek TKP dan Olah TKP. Almarhum kemudian  dibawa ke RSUD Siti Aisyah Lubuklinggau.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan