Agar KPM Lebih Sejahtera, Dinsos Musi Rawas Giatkan Program P2K2
Pendamping PKH saat menyampaikan materi dalam program P2K2 di Desa Lubuk Besar Kecamatan TPK Kabupaten Musi Rawas. Foto: Dok. Pendamping PKH Kecamatan Tiang Pumpung Kepungut--
MUSI RAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan melalui Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) secara rutin menggelar kegiatan Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) di masing-masing desa binaannya.
Kegiatan P2K2 ini dilaksanakan sebagai upaya untuk meningkatkan kemandirian Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari program PKH. Yang mana kegiatan ini dilaksanakan di 14 kecamatan wilayah Kabupaten Mura.
Pendamping PKH Kecamatan Tiang Pumpung Kepungut (TPK) Eric Rahmat menyampaikan kegiatan ini tidak hanya menjadi kegiatan rutin yang setiap bulan dilakukan. Akan tetapi menjadi forum edukatif yang dirancang untuk membekali KPM dengan pengetahuan dan terampil dalam menjalankan kegiatan sehari-hari.
"Program P2K2 menjadi wadah edukatif interaktif yang tentunya memiliki tujuan mengubah pola pikir dan perilaku KPM, agar mereka tidak hanya menerima bantuan. Tetapi mampu merancang masa depan yang lebih baik dan tentunya mandiri secara ekonomi, " jelasnya kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Rabu 3 September 2025.
BACA JUGA:Kemensos Tidak Lagi Beri Bansos Seumur Hidup, Ini Penjelasan Dinsos Lubuk Linggau
Ia pun menambahkan P2K2 juga menjadi sentra dari pelaksanaan kegiatan PKH karena merupakan bentuk investasi jangka Panjang untuk membangun kualitas keluarga.
Selanjutnya setiap sesi pertemuan P2K2 pendamping PKH diminta untuk menyampaikan materi-materi yang relevan dengan kebutuhan KPM.
Yang mana materi tersebut mencakup berbagai persoalan kehidupan sehari-hari, mulai dari pengelolaan keuangan keluarga, Kesehatan, gizi kemudian ada juga Pendidikan anak serta perlindungan, pola asuh anak dan kewirausahaan. Jelasnya.
Kemudian KPM diminta untuk mengenal potensi yang dimilikinya, untuk membuka peluang usaha, sehingga bantuan yang didapatkannya dari Program PKH tersebut dapat dimanfaatkan secara produktif.
BACA JUGA:7 Program Inovasi Dinsos, Bupati Muba Siap Turunkan Kemiskinan 1 Digit
Untuk itu peran dari pendamping PKH disini diminta tidak hanya menyampaikan materi saja, akan tetapi juga memfasilitasi diskusi, dengan memberikan beberapa contoh kasus serta dapat menjadi penghubung KPM dengan berbagai layanan-layanan dari program Pemerintah lainnya.
Tentunya menjadi harapan kita bersama melalui kegiatan P2K2 yang berkelanjutan ini dapat mencapai kemandirian ekonomi sehingga penerima program PKH ini dapat lebih Sejahtera.