Ide Jualan, Buka Usaha Kuliner Kerang Rebus Dijamin Laris
Kerang dara memiliki bayak kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.-Foto : kulinerahasia.wordpress.com-
Begitu saja, tapi rasanya enak sekali hingga bikin ketagihan. Rasanya yang kenyal, gurih, manis, pedas dan segar sungguh berkesan.
BACA JUGA:Sejarah dan Cara Buat Burgo Khas Palembang
Jenis kerang yang digunakan adalah kerang batu, kerang hijau, kerang kepah, atau kerang bulu. Mulai dari 15 ribu rupiah saja kamu sudah bisa mendapatkan kuliner yang satu ini.
Untuk diketahui, Ibu hamil juga diperbolehkan mengonsumsi kerang selama kerang tersebut sudah matang sempurna.
Karena kandungan gizi yang tinggi pada kerang, mengkonsumsi kerang tersebut dapat memberikan banyak manfaat.
Pertama, mendukung kesehatan jantung.
Tingginya kandungan asam lemak omega-3 pada kerang mampu menurunkan kadar trigliserida yang terlalu tinggi. Oleh karena itu, mengonsumsi makanan laut segar dapat mencegah berbagai masalah jantung seperti pengerasan pembuluh darah dan serangan jantung. Namun, jangan terlalu banyak mengonsumsi kerang karena kerang juga mengandung kolesterol tinggi yang dapat membahayakan jantung Anda.
BACA JUGA:Bikin Corn Dog Khas Korea dari Rumah
Kedua, mengobati anemia.
Seringkali penderita anemia perlu mengonsumsi makanan kaya zat besi.
Nah, kerang adalah salah satunya. Mengonsumsi makanan laut yang kaya zat besi dapat membantu meningkatkan hemoglobin dalam darah. Hemoglobin adalah protein khusus yang membawa oksigen dalam darah ke seluruh tubuh.
Hemoglobin memungkinkan organ-organ tubuh menerima oksigen yang cukup agar dapat berfungsi dengan baik. Berikut cara mencegah anemia.
Ketiga, mendukung berfungsinya sistem saraf.
Tubuh manusia membutuhkan vitamin B12 yang berperan penting dalam mendukung fungsi sistem saraf. Kekurangan vitamin B12 meningkatkan kerusakan saraf dan disfungsi otak. Itu sebabnya Anda perlu mengikuti asupan vitamin B12 harian Anda.
BACA JUGA:Cara Buat Kopi Durian Anti Gagal, Kuncinya di Sini