3 Kiat Cerdas Hadapi Kritik Tanpa Emosi

Jika Kamu mendapatkan kritik, coba tela'ah apakah itu kritik yang membangun atau kritik asal-asalan yang hanya ingin menjatuhkanmu. -Foto : Dokumen -Ibupedia

LUBUKLINGGAU, KORANLINGGAUPOS.ID - Dalam dunia kerja, berorganisasi, atau dalam kehidupan sosial lainnya, kita pasti pernah mendapatkan kritik dari orang lain. 

Bahkan, kritik yang disampaikan dapat meruntuhkan semangat dan kepercayaan diri. Akhirnya, kita pun jadi malas untuk menyelesaikan pekerjaan dan berkegiatan. 

Parahnya lagi, kritik juga bisa mengganggu kesehatan mental seseorang. Padahal, kritik sebenarnya merupakan suatu jalan untuk memperbaiki diri agar menjadi lebih baik lho.

Kalau kamu mendapatkan kritik dari orang lain, jangan buru-buru merasa sedih atau kecewa ya. Sebab, kalau kamu bisa menghadapi kritik itu dengan baik, justru kritik tersebut bisa berdampak baik untukmu. 

BACA JUGA:Jangan Dianggap Sepele, 7 Manfaat Magang Bagi Mahasiswa dan Pelajar

Berikut 3 kiat sehat untuk menghadapi kritik dari orang lain. 

Pertama, tenang dan dengar baik-baik.

Kalau kamu dikritik keras oleh orang lain dan enggak siap secara pribadi, mungkin kamu akan merasa tegang dan berkeringat. 

Hal ini memang wajar terjadi. Tapi, bukan berarti kamu enggak bisa mengendalikan diri dengan baik. Meskipun enggak siap, cobalah untuk tetap bersikap tenang. 

BACA JUGA:Copywriting Skill Wajib untuk Digital Marketer

Caranya, tarik nafas dalam-dalam. Sebab kalau kamu tenang, kamu bisa menjelaskan atau merespon kritikan tersebut dengan objektif dan masuk akal.

Nah, sebelum kamu merespon kritik tersebut, biarkan orang itu menyelesaikan pembicaraannya dulu ya. Kalau enggak, kamu akan sangat terlihat gelisah dan defensif. Tentunya hal ini sangat merugikan dirimu sendiri. 

Dengan mendengarkan orang lain, Kamu jadi memiliki waktu berpikir untuk menimbang hal yang mungkin memang menjadi kesalahanmu.

Selain itu, sikap ini juga akan membuat kamu terlihat profesional dan menghargai orang lain.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan