Catat Inilah 8 Menu Takjil Buka Puasa Ramadan dari Berbagai Penjuru Indonesia

Menu takjil berbuka puasa Ramadan khas dari berbagai penjuru di Indonesia.-Tangkap layar-Sahril Padilah

BACA JUGA:Bolehkah Gosok Gigi dengan Odol Saat Bulan Ramadan Nanti? Yuk Simak Hukumnya

Bagi kalian yang suka berbuka puasa dengan makanan dingin, bisa memasukkan barongko ke dalam kulkas terlebih dahulu dan baru mengeluarkan takjil ini saat waktunya berbuka.

3. Kue Bingke - Pontianak

Kue Bingke adalah salah satu makanan khas Pontianak. Kue Bingke memiliki ciri khas dengan bentuk bunganya. Rasanya tidak perlu diragukan lagi.

Kue bingke khas Pontianak ini memiliki tekstur yang lembut. Rasanya yang gurih dan manis akan memanjakan lidah kalian, sangat cocok sebagai makanan pembuka setelah berbuka puasa.

BACA JUGA:Inilah 6 Manfaat Kurma Sebagai Menu Takjil Berbuka Puasa Yang Sehat, Yuk Simak Disini

4. Toge Panyabungan - Sumatera Utara

Toge panyabungan adalah makanan khas Ramadan dari Mandailing Natal, Sumatera Utara, yang merupakan minuman manis yang cocok untuk berbuka puasa.

Minuman ini terdiri dari ketan merah, ketan biasa, tape, kandil, dan lupis, yang dipadukan dengan santan, gula merah cair, dan cendol yang saling melengkapi.

5. Ketan Bintul- Banten

Ketan bintul adalah salah satu hidangan favorit masyarakat Banten untuk takjil atau berbuka puasa selama bulan Ramadan

BACA JUGA:Inilah 15 Hal Kecil yang Membatalkan Puasa Ramadan yang Sering Disepelekan,Yuk Simak Disini

Berasal dari abad ke-16, hidangan ini terbuat dari beras ketan dan diberi taburan serundeng (parutan kelapa yang digoreng dengan berbagai macam bumbu).

Uniknya, ketan bintul biasanya dicelupkan ke dalam kuah semur daging atau disajikan dengan empal daging sapi.

Ketan bintul menjadi makanan khas Ramadan karena biasanya hanya dijual selama bulan Ramadan. Setelah puasa usai, penjual tidak lagi menjual makanan ini.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan