Menyimpan Hingga Bermanfaat Kesehatan Selama Ramadan, Begini Cara Menyimpan Kurma Tahan 1 Tahun

Tips Simpan Kurma tetap sehat dan kualitas tetap sehat--pixabay : EmAji

KORANLINGGAUPOS.ID - Ramadan yang telah di depan mata akan menemani satu bulan kedepan, tentu kita perlu menyiapkan menu yang sehat salah satunya kurma yang menjadi buah spesial puasa Ramadan.

Buah kurama yang tak boleh absen dari santapan pada bulan ramadan ini akan hadir saat berbuka puasa dan sahur.

Kaya akan serat, vitamain dan lezat ini menyimpan segudang manfaat tentunya kurma menjaga gula dara dan meningkatkan energi selama puasa.

Oleh karena itu, cara penyimpanan kurma salah satu faktor penting menjaga kualitas kurma, sehingga manfaatnya dapat dirasakan selama bulan puasa.

BACA JUGA:Jangan Beli Produk Israel, Berikut 5 Merek Kurma Asli Produk Palestina Wajib Diborong

Berikut Cara Menyimpan Kurma Tetap Tahan Hingga 1 Tahun dan Selalu Sehat :

Simpan di Kulkas

Menyimpan kurma agar tahan hingga 1 tahun, bisa melakukan pembekuan kurma di dalam lemari pendingin. Caranya Sebelumnya kita bisa tempatkan kurma dalam wadah tertutup seperti toples lalu masukan ke dalam freezer.

Menyimpan kurma di dalam lemari pendingin juga memiliki kelebihan lain yakni kualitas dan cita rasa kurma tidak akan berkurang meskipun di simpan dalam waktu yang cukup lama.

BACA JUGA:Campur Air Mineral, Kurma, Jeruk Nipis, Ada Rahasia Infused Water Nabeez Kaya Manfaat Bagi Tubuh

Simpan dengan Udara yang Kedap

Buah kurma memiliki ketahanan bervariasi dari 3 bulan sampai 1 tahun tergantung cara kita menyimpanya seperti apa. Biasanya bila disimpan di suhu ruangan kurma bapat bertahan kurang lebih 3 bulan.

Dan jika dimasukkan ke dalam kulkas dapat bertahan 1 tahun. Jika berencana mengonsumsinya saat bulan puasa, bisa menyimpan kurma di wadah kedap udara dan menaruhnya di suhu ruang saja.

Namun agar lebih aman, tak apa jika ingin memasukkan ke dalam kulkas. Pastikan untuk mengeluarkan kurma dari kulkas dan menunggu beberapa saat sebelum mengonsumsinya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan