5 Aktivitas Hemat Energi Untuk Berburu Pahala di Bulan Puasa Ramadan

Aktivitas hemat energi untuk berburu pahala di bulan puasa ramadan-Tangkap layar-IDN Times

BACA JUGA:Wajib Ketahui 12 Amalan Bulan Rajab Menyambut Bulan Suci dengan Keutamaan dan Kebaikan,Yuk Simak Disini

Apabila kalian sulit membaca Alquran selama sebelas bulan ke belakang, cobalah untuk rutin membacanya di bulan puasa. 

Membaca Alquran memang kelihatan berat di awalnya, apalagi belum terbiasa. Namun percayalah, saat meresapi ayat demi ayat kalian akan mulai ketagihan untuk membacanya terus menerus. 

Manfaat membaca Alquran yang luar biasa bakal kamu raih dengan cara memupuk kebiasaan membaca Alquran setiap hari. 

Tidak perlu membuat target untuk menamatkannya, cukup nikmati setiap bacaan yang kalian bacakan. 

BACA JUGA:Inilah 12 Ramalan Zodiak Februari Yang Harus Kalian Ketahui Di Tahun 2024

Perlahan membaca Alquran kian melekat denganmu dan kalian tidak bisa melepas diri tanpa Alquran, semoga.

5. Salat tepat waktu

Salat adalah tiang agama yang tidak boleh ditinggalkan. Mungkin selama ini kita sering menunda-nunda atau melupakan salat. 

Tapi di bulan puasa cobalah untuk tegak mendirikan salat tepat waktu. Salat tepat waktu akan membentuk rutinitas sehari-hari yang lebih teratur dan terjaga. 

BACA JUGA:Berikut 12 Hikmah Puasa Ramadan, Salah Satunya Didoakan Malaikat

Karena kalian tahu kapan harus bekerja, istirahat, dan menyucikan diri untuk melaksanakan salat. 

Melaksanakan kewajiban tepat waktu bisa menghemat energimu untuk lebih produktif beraktivitas. 

Selain itu kalian bisa lebih berlama-lama dalam shalat dan khusyuk tanpa dikejar waktu. 

Jadi jangan sepelekan salat tepat waktu ya! Karena manfaatnya tak main-main dan pahalanya pun dapat!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan