Setiap Hari Masjid di Lubuklinggau ini Sediakan 300 Paket Buka Puasa
Selama bulan Suci Ramadhan Masjid Agung Al-Bari Kota Lubuklinggau mengadakan buka puasa bersama.-Foto : M Yasin-Linggau Pos
Masjid Agung Al-Bari Kota Lubuklinggau setiap hari siapkan 300 porsi menu buka puasa Ramadan 1445 H. Silahkan datang dan berbuka bersama di sini.
KORANLINGGAUPOS.ID - Ketua Panitia Pelaksana Buka Bersama Masjid Agung Al-Bari Irwansyah mengatakan, kegiatan buka bersama di Masjid Agung Al-Bari dilaksanakan setiap tahun di Bulan Suci Ramadan.
Demikian juga di tahun 1445 Hijriiyah atau bertepatan tahun 2023 Masehi ini.
Makanan untuk berbuka puasa itu didapat dari sumbangan jemaah Masjid Al-Bari dan masyarakat.
BACA JUGA:Ini Menu Buka Puasa PAK RADEN WE Hotel Hari Jum’at !
"Allhamdulillah di Masjid Agung Al-Bari seperti tahun-tahun sebelumnya kita mengadakan buka puasa bersama. Setiap hari kami menyediakan 300 porsi. Itu kita dapatkan dari sumbangan para jamaah. Setiap hari kita menyediakan 300 paket berbuka puasa. Makanan kami dapatkan dari donatur," katanya kepada KORANLINGGAUPOS.ID, Selasa 12 Maret 2024.
Untuk itu ia mengajak jemaah yang ingin berpartipasi menyediakan makanan untuk berbuka puasa bersama di Majid Agung Al-Bari Kota Lubuklinggau.
Pengurus Masjid Agung Al-Bari menerima baik berupa makanan atau pun berupa uang. Kalau dengan nilai uang per paket Rp 15 ribu.
"Kami mengajak semua masyarakat atau siapa pun yang ingin berpartisipasi dalam hal menjadi donatur untuk berbuka puasa bersama di Majid Agung Al-Bari Kota Lubuklinggau, per paket Rp 15 ribu," ajaknya didampingi Yani Rizal Pengurus Masjid Agung Al-Bari.
BACA JUGA:Cara Membuat Batagor Bandung Renyah dan Gurih, Cocok Untuk Menu Buka Puasa
Namun demikian pihaknya juga menerima dalam bentuk lain misalnya buah-buahan atau bahan seperti gula, kopi, susu. Ataupun memberikan dalam bentuk paket nasi.
"Ada yang nyumbang 200 kotak, 100 kotak ataupun 20 kota kami terima," jelasnya.
Untuk memberikan donasi bisa menghubungi pengurus Masjid Agung Al-Bari melalui Irwansyah di ponsel nomor 0813-7979-2673.
Jika dalam per hari jemamah yang ikut berbuka puasa lebih dari 300 orang maka kebutuhan komsumsi akan diatasi dengan menggunakan dana masjid Agung Al-Bari.