Perampok Bersenpi Larikan Mobil Grand Max Warga Musi Rawas, TKP Sumberharta
Perampok bersenpi-Foto: Ilustrasi -
BACA JUGA:Habis Pakai Sabu, Anak Bawah Umur Rencanakan Perampokan Sadis di Musi Rawas
Karena saat itu korban yang lagi mengemudi langsung berhenti, dan karena takut dan panik kena tembak sehinggah korban langsung menyerahkan mobil tersebut. Pelaku juga memaksa meminta uang dan Hp korban.
Setelah itu korban diturunkan di jalan dan ditinggal sendirian, dan korban meminta pertolongan warga karena jadi korban perampokan, sehingga warga sekitaran ramai datang
Dijelaskan untuk mobil korban dibawa para pelaku ke arah Tugumulyo. Sehingga korban langsung melaporkan kejadian ke Polres Mura.
Atas kejadian itu,tidak ada luka-luka pada tubuh korban. Karena saat kejadian korban langsung menyerahkan barang berharga miliknya termasuk mobil korban namun korban mengalami kerugian ratusan juta.
BACA JUGA:Bendahara Samsat Dirampok, Begini Kronologi Lengkap dan Kondisi Terkini
“Korban berharap pelaku bisa ditangkap, dan mobil bisa kembali lagi,” kades.
Ia juga berharap untuk tindakan kriminal seperti ini jangan ada lagi.
“ Karena banyak masyarakat tempat kami takut keluar rumah. Dan sebentar lagi mau lebaran,” jelasnya.
Sementara Kapolres Mura, AKBP Andi Supriadi SH, SIK, MH, melalui Kasat Reskrim, AKP Herman Junaidi SH membenarkan adanya kejadian ini.
BACA JUGA:Tiga Pria Bersebo Rampok Guru di Musi Rawas, Kepala Sekolah : Kami jadi Trauma
“Tim Landak Satreskrim Polres Mura terus mengejar para pelaku, semoga kepada korban doakan saja dalam waktu dekat pelaku bisa kita tangkap dan kita akan lakukan press rilis,” jelas Kasat Reskrim.
Lanjutnya, karena kasus ini sangat menonjol, apalagi pelaku menggunakan Senpira untuk lakukan begal. (*)