Kopi 'Scallion Latte' dengan Topping Daun Bawang, Penghilang Nafsu Makan?

Kopi 'Scallion Latte' dengan Topping Daun Bawang, Penghilang Nafsu Makan-tangkap layar-JASMADI

KORANLINGGAUPOS.ID - Tren baru minum kopi dengan topping apa saja sedang booming di China, bahkan bisa menghilangkan nafsu makan. 

Ada juga yang sempat viral yaitu kopi tiram Guangdong, latte sup daging sapi Ningxia, nasi kopi Shanghai, latte kecap asin, hingga kopi telur. 

Namun kini, ada inovasi baru dan sedang tren di Negara Tirai Bambu tersebut adalah Kopi 'Scallion Latte'.

Dilansir Liputan6.com dari Must Share News, Senin 6 Mei 2024, tak sedikit masyarakat China yang saat ini sedang trend dengan minuman khas berupa kopi yang diseduh dengan daun bawang.

BACA JUGA:Harga Kopi Naik, Ini Penyebabnya Menurut Penjual Kopi di Lubuklinggau

Sehingga menjadi perbincangan di kedai kopi sana, minuman bernama kopi scallion latte itu juga menjadi salah satu topik hangat di platform media sosial lokal. 

Adapun yang menjadi perdebatan warganet adalah ketidak sesuaian daun bawang yang menjadi bahan masakan untuk dipadukan dengan minuman kopi.

Banyak yang bertanya-tanya apakah rasa kopinya akan rusak atau sebaliknya makin nikmat dan hangat.

Karena minuman itu dibuat dengan meletakkan daun bawang cincang di dasar gelas, lalu ditambahkan kopi dan susu.

BACA JUGA:Lonjakan Harga Kopi Tinggi Awal Bulan 2024, Membuat Pecinta Kopi Menangis

Minuman tersebut dibuat dengan meletakkan daun bawang cincang di dasar gelas. 

Pembuatnya kemudian menambahkan es batu, menuangkan susu, menambahkan kopi dan diakhiri dengan menaburkan daun bawang cincang di atasnya sebagai hiasan.

Kopi daun bawang mempunyai penggemar tersendiri di China. 

Pada Portal Must Share News, pedagang di China menciptakan minuman spesial ini sebagai konten media sosial saja. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan