JCH Lubuklinggau Dapat Tips Sehat Selama Armuzna
Jemaah Haji Lubuklinggau menyimak arahan petugas jelang keberangkatan wukup di Arofah, Senin 10 Juni 2024.-Foto : Eni Puji Lestari-Kontributor Haji Linggau Pos
MAKKAH, KORANLINGGAUPOS.ID - Awal Zulhijjah 1445 H tepat pada 7 Juni 2024, maka wukuf di Arafah mulai dilakukan 9 Zulhijjah bertepatan dengan 15 Juni 2024 mendatang.
Eni Puji Lestari, Kontributor Haji KORANLINGGAUPOS.ID Senin 10 Juni 2024 menjelaskan, jelang pelaksanaan Wukuf, jemaah haji khususnya dari Lubuklinggau diimbau untuk menjaga kesehatan fisik maupun psikologi, alias jangan mudah stres.
Tim Petugas Kesehatan membagikan tips Sehat Sebelum Armusna.
- Sesuaikan aktivitas fisik dengan kondisi kesehatan.
- Makan teratur sesuai waktunya.
- Minum 200 ml air mineral setiap jam.
- Selalu menggunakan alat pelindung diri jika keluar hotel.
- Istirahat yang cukup tidur 6 sampai 8 jam per hari.
- Konsumsi obat teratur sesuai anjuran dokter
BACA JUGA:Catat, ini Jadwal Perjalanan JCH Lubuklinggau Musi Rawas dan Muratara 2024 di Armuzna
Sementara untuk sehat selama Armuzna:
- Jemaah diminta minum air mineral 200 ml setiap jam.
- Selalu memakai alat pelindung diri termasuk saat antri toilet.
- Hindari aktivitas di luar tenda.
- Ikut jadwal dan rute yang ditetapkan saat melempar jumroh.
- Jika sakit segera hubungi petugas kesehatan.
- Bagi jamaah paling Risty melontar jumroh di badalkan atau digantikan atau diwakilkan.
Lalu bagaimana mencegah kaki melepuh saat beribadah haji?
- Gunakan selalu alas kaki ketika keluar hotel pondokan.
- Di pelataran masjid selalu menggunakan pelembab.
- Untuk mencegah kaki kering dan melepuh gunakan kaos kaki selalu membawa kantong plastik atau tas untuk menyimpan alas kaki saat masuk ke masjid.
- Pastikan menggunakan alas kaki yang pas tidak terlalu longgar dan tidak kekecilan.
BACA JUGA:JCH Lubuklinggau Diingatkan Jaga Baik-baik Smart Card, ini Fungsinya
Petugas haji juga membagikan tips pencegahan sengatan panas:
- Hindari terkena sinar matahari langsung.
- Selalu gunakan payung atau topi serta krim pelindung kulit.
- Semprotkan air ke bagian tubuh yang terkena sinar matahari langsung dengan menggunakan botol semprotan atau water spray.
- Jika mungkin atur waktu untuk beraktivitas di luar lebih baik pada pagi atau sore hari.
- Batasi aktivitas fisik yang tidak ada kaitannya dengan ibadah
Cuaca panas sangat memungkinkan Jemaah kena dehidrasi. Maka, pencegahan dehidrasi bagi jamaah haji dengan cara :
- Minum air jangan menunggu haus 200 ml per jam dan bisa dicampur oralit.
- Semprotkan air ke wajah dan bagian tubuh lainnya yang terkena sinar matahari.
- Gunakan pakaian yang longgar dan mudah menyerap keringat.
- Hindari kelelahan
- Konsumsi sayuran dan buah.
- Perhatikan kecukupan cairan dengan melihat warna urine.(*)