Masjid Agung Darusalam Musi Rawas Jadi Sasaran Petugas Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti
Jumat Bersih Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Ajak Pegawai Bersih-Bersih Masjid Agung Kab Musi Rawas-KORANLINGGAUPOS.ID-FOTO : LapasNarkotikaMuaraBeliti
MUSIRAWAS, KORANLINGGAUPOS.ID - Bentuk pengabdian dan bakti sosial Petugas Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Musi Rawas kepada masyarakat melakukan kegiatan bersih-bersih tempat ibadah.
Salah satunya yang menjadi sasaran yakni Masjid Agung Darussalam Kabupaten Musi Rawas.
Kegiatan yang dilakukan pada Jumat 14 Juni 2024 ini, dilakukan jajaran petugas Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti.
Bakti sosial dengan cara bersih-bersih kali ini dilakukan penuh semangat membersihkan rumput di halaman Masjid Agung Darusalam.
BACA JUGA:Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Lakukan Pengecekan Mobil Trans PAS Agar Tetap Prima
BACA JUGA:Bocoran Terbaru Spesifikasi dan Harga Realme C67, Siap Meluncur Bulan Depan di Indonesia
Mulai dari membersihkan debu, baik disudut-sudut masjid, mengepel lantai, hingga membersihkan kamar mandi.
Tidak hanya itu, tempat wudhu Masjid Agung Darussalam pun turut menjadi sasaran dibersihkan.
Kegiatan ini merupakan wujud semangat kebersamaan serta kepedulian terhadap kebersihan tempat ibadah.
Aksi gotong royong ini salah satu hal penting dilakukan sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat.
BACA JUGA:Pegawai Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Ikuti Bimtek Pemasyakatan Tufoksi JFT Pengamanan
BACA JUGA:Bisa Ditiru, Begini Cegah Peredaran Handphone di Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti
Kepala Lapas Narkotika Muara Beliti, Ronald Heru Praptama mengatakan giat Jumat Bersih yang lakukan ini sebagai bentuk peduli fasilitas umum.
Terutama tempat ibadah seperti yang dilakukan di Masjid Agung Darusalam.